2.101 Mahasiswa UPI Ikuti Pembukaan Tutorial SPAI

Bandung, UPI

Sebanyak 2.101 mahasiswa UPI mengikuti kegiatan Pembukaan Tutorial Seminar Pendidikan Agama Islam (SPAI) Departeman Pendidikan Umum, Universitas Pendidikan Indonesia Semester Ganjil Tahun Akademik 2019/2020. Jumat 27 September 2019 di Masjid Al-Furqan UPI, Jln Dr. Setiabudhi No. 229 Bandung.

Kegiatan Seminar Pendidikan Agama Islam ini merupakan agenda yang wajib diikuti oleh Mahasiswa UPI yang mengontrak mata kuliah SPAI. Acara berlangsung dengan khidmat, dipandu oleh Syam Aditya R dari program studi Pendidikan Bangunan angkatan 2017 sebagai M. Dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an yang dipimpin oleh Fikri Muhammad Azka dari program studi Ilmu Pendidikan Agama Islam angkatan 2017.

Rangkaian acara terus diisi dengan penyampaian laporan oleh Mokh. Iman Firmansyah, S.Pd.I, M.Ag. sebagai Sekretaris Tutorial SPAI DPU UPI. Beliau menyampaikan dalam semester ini sebanyak 2.101 mahasiswa yang mengontrak mata kuliah SPAI dengan jumlah rincian sebagai berikut, FPBS 591 mahasiswa, FPOPK 352 mahasiswa, FPTK 707 mahasiswa, FPIPS 81 mahasiswa dan FPMIPA 371 mahasiswa.

Sambutan dan sejumlah pesan berharga tak luput menjadi bagian dari rangkaian acara. Sambutan pertama disampaikan oleh Ketua DKM Al-Furqan UPI, Prof. Syihabudin, M.Pd. Beliau berpesan kepada semua peserta SPAI UPI untuk senantiasa memperbanyak bacaan hamdalah dan shalawat sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah atas segala nikmat iman dan Islam yang telah diberikan. Begitupun Dr. Walim Isya, M.Pd. sebagai Ketua Departemen Umum menyampaikan sambutan kedua dan berpesan agar mahasiswa memperbanyak membaca Al-Qur’an, menghadiri kajian, juga yang tak kalah penting adalah mencintai lingkungan. Dalam sambutannya pula, acara Pembukaan Tutorial Seminar Pendidikan Islam Departemen Pendidikan Umum Universitas Pendidikan Indonesia Semester Ganjil 2019/2020 resmi dibuka.

Pada sesi nonformal dengan penyampaian sejumlah informasi berkaitan dengan tema pekanan Tutorial SPAI, jadwal fakultas dan lain sebagainya dipandu oleh Ridho Putri Utari dari program studi Pendidikan Kesejahteraan Keluarga angkatan 2016 selaku ketua bidang Seminar Pendidikan Agama Islam 2019 dan Muhammad Jasrin Sarif dari program studi Pendidikan Teknik Arsitektur 2017. (DN)