UPI tambah Dua Guru Besar

Bandung, UPI

Rektor Universitas Pendidikan Indonesia didampingi jajaran pimpinan universitas menyerahkan surat keputusan pengangkatan Jabata Akademik Guru Besar kepada Dr. H. Didin Saripudin, S.Pd., M.Si., dan Dr. Phil. H. Ari Widodo, M.Ed., di Gedung Partere UPI Jl. Dr. Setiabudhi No. 229 Bandung (Rabu/12/7/2017).

Keduanya diangkat dalam jabatan akademik Guru Besar / Profesor berdasarkan Surat Keputusan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Republik Indonesia. Dr. H. Didin Saripudin, S.Pd., M.Si., ditetapkan melalui SK Nomor 73980/A2.3/KP/2017 sebagai Guru Besar dalam bidang Ilmu Sosiologi Pendidikan. Sementara Dr. Phil. H. Ari Widodo, M.Ed., ditetapkan melalui SK Nomor 81064/A2.3/KP/2017 sebagai Guru Besar dalam bidang Ilmu Pedagogi Ilmu Pengetahuan Alam.

Rektor menegaskan bahwa dengan bertambahnya Guru Besar di Universitas Pendidikan Indonesia ini dapat lebih mengokohkan UPI sebagai lembaga pendidikan tinggi yang dapat memberikan signifikansi perubahan dinamika pendidikan baik di dalam negeri maupun di luar negeri. Rektor juga menambahkan, guru besar sekarang ini juga harus mampu melahirkan keseimbangan antara tanggung jawab pembinaan keilmuan yang mereka dapatkan dengan tanggung jawab dinniyah agar selalu menjadi role model bagi kearifan dunia pendidikan.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Senat Akademik Universitas Pendidikan Indonesia Prof. Dr. Didi Suryadi, M.Ed., menyatakan rasa syukurnya karena UPI telah menambah daftar Guru Besar bagi pendidikan Indonesia. Selain itu ia juga berharap karya para Guru Besar ini tidak hanya membawa pengaruh dari sisi perkembangan keilmuannya, namun juga harus dapat melahirkan perubahan pada masyarakat ke arah yang lebih baik disertai dengan kontribusi utama berupa publikasi internasional yang selalu menjadi kunci keberhasilan suatu Lembaga Pendidikan Tinggi seperti UPI. (ay)