Tim Karting Kompetitif UPI Menyandang Tujuh Tropi

1-2Sentul, UPI

Unit Kegiatan Mahasiswa Kompetitif Universitas Pendidikan Indonesia berhasil memberikan gebrakan baru di Final Round Kejuaraan Nasional Eshark Karting 2015 Seri ke-4 yang diselenggarakan 31 Oktober s.d. 1 November 2015 di Sentul International Karting Circuit (SIKC), Bogor. Belajar dari kesalahan di seri ke-3, semuanya dipapas habis pada seri ke-4 ini.

Pada seri ke-4 ini, Tim Karting UKM Kompetitif UPI mengikuti tiga kelas yaitu kelas Gearbox Mahasiswa, Gearbox Universitas dan Gearbox Nasional, kegigihan tim karting melakukan riset dan latihan gelar kejuaraan dilaksanakan, kini terbayar mahal dengan perolehan yang didapat dengan menyandang tujuh tropi sekaligus. Penutupan seri pamungkas ini berhasil sangat memuaskan dengan perolehan yang didapat.1-3

Inilah tropi yang berhasil didapat Tim Karting UKM Kompetitif UPI:

  • Juara Umum ke-1 Gearbox Universitas Tingkat Nasional
  • Juara Umum ke-1 Gearbox Mahasiswa Tingkat Nasional
  • Juara ke-1 Gearbox kelas Mahasiswa Tingkat Nasional
  • Juara ke-2 Gearbox kelas Mahasiswa Tingkat Nasional
  • Juara ke-2 Gearbox kelas Universitas Tingkat Nasional
  • Juara ke-3 Gearbox kelas Universitas Tingkat Nasional
  • Juara ke-3 Gearbox kelas Nasional

Driver Tim Karting UKM Kompetitif UPI:

  • Erga Dian Permana
  • Muhammad AgungNugraha
  • RifanNurfiansyah.

Berbeda dengan race sebelumnya medan arena balap kali ini dijamu dengan turunnya hujan, semakin panas persaingan di arena balap bukan cuma pembalap lain yang menjadi hambatan melainkan pandangan yang kabur akibat turunnya air hujan juga menjadi salah satu rival yang harus ditaklukkan. Tetapi berkat doa dan dukungan dari teman-teman Tim Karting berhasil memberikan performance terbaiknya.1-1

Muhhamad Robi Sutrisno selaku manager dari divisi roda empat (Gokart) merasa puas dengan hasil kerja timnya yang berhasil mendapatkan hasil yang sangat memuaskan di seri terakhir tahun ini. Perjalanan mereka masih panjang setiap tahun terdiri atas empat seri, itu menjadi tantangan bagi mereka agar tetap maju dan melangkah untuk menggapai prestasi. (Resha Febriansyah/UKM Kompetitif UPI)