Mahasiswa Adpen UPI Antusias Ikuti Talkshow Pengembangan Karir

ipka 2

Bandung, UPI

Badan Eksekutif Mahasiswa Himpunan Mahasiswa Departemen Administrasi Pendidikan FIP UPI mempersembahkan sebuah program kerja dari Divisi Kominfo yaitu Informasi Pengembangan Karir (IPKa). Kamis, 4 Februari 2016, di Auditorium FIP UPI Jln. Dr. Setiabudhi No. 229 Bandung.

Acara ini merupakan salah satu bentuk dari upaya mahasiswa untuk memotivasi mahasiswa lainnya mengenai gambaran masa depan dalam menitik karir. Sehingga mahasiswa dapat siap dalam mengahadapi segala perkembangan zaman menuju masa depan. Maka dari itu, tema yang digunakan pada acara ini adalah “Siapkan Dirimu, Untuk Terjun Menitik Karir Gemilang.”

Acara yang dihadiri oleh sekitar lebih dari 100 mahasiswa ini sebagian besar berasal dari Mahasiswa Departemen Administrasi Pendidikan angkatan 2012, 2013, 2014, dan 2015. Pada saat acara berlangsung para mahasiswa sangat antusias sekali dengan adanya kegiatan ini, begitu pula dengan dosen-dosen yang mengajar di Departemen Administrasi Pendidikan. Acara ini juga turut dihadiri oleh Presiden BEM REMA UPI yaitu Muhammad Guntur Purwanto.

Program kerja yang berkonsepkan sebagai talkshow ini diisi oleh orang-orang yang sudah sukses dalam karirnya, yaitu Prof. Dr. H. Muhammad Fakry Gaffar, M.Ed. sebagai Rektor Universitas Pendidikan Indonesia periode 1995-200 dan 2000-2005, dan Dr. Hj. Yayah Rahyasih, M.Pd. sebagai Kepala Biro Kepegawaian Universitas Pendidikan Indonesia. serta pandu oleh moderator Dr. Diding Nurdin, M.Pd. VOA (Voice Of Adpend) juga turut memeriahkan acara IPKa ini dengan menampilkan beberapa lagu pesembahan dengan suara-suara emas yang dimilikinya.

ipka 4

Dalam acara ini ditampilkan sebuah video mengenai karir dan masa depan sebagai pembukaan awal di acara tersebut. Lalu para mahasiswa diajak untuk aktif dalam diskusi dengan mengajukan pertayaan-pertanyaan yang akan membangun mereka atau yang akan memotivasi mereka untuk dapat meraih masa depan atau kesuksesan. Selain itu. hal ini menjadi kesempatan untuk para mahasiswa untuk mengulik kisah-kisah menarik dari para pengisi acara. Antusiasme para mahasiswa diwujudkan dengan banyaknya pertanyaan luar biasa yang diajukan.

Tiba pada saat penutupan yang diakhiri kembali oleh VOA dengan menyayikan lagu “Mars Adpend” dengan penuh semangat sukacita. Acara ini pun dapat berlangsung dengan baik berkat kerja keras seluruh panitia yang diketua oleh saudari Dewi Septiyani dan dibimbing oleh Dr Diding Nurdin M,Pd selaku dosen pembimbing kemahasiswaan Administrasi Pendidikan. (Deny)