Jalin Silaturahmi, Tiga Ormawa Tingkat Universitas Adakan Olahraga Bersama

IMG-20160417-WA0090

Bandung, UPI

Dalam rangka menjalin silaturahmi antarormawa tertinggi tingkat universitas, BEM REMA UPI, DPM REMA UPI, dan MPM REMA UPI adakan olahraga bersama di Stadion Olahraga Universitas Pendidikan Indonesia. Tidak hanya itu, kegiatan yang dilakukan pada Sabtu (16/4) lalu ini merupakan salah satu bentuk komunikasi nonformal yang dilakukan antara ketiga ormawa tersebut.

“Ini merupakan salah satu bentuk komunikasi kultural kami, komunikasi tidak selalu dalam bentuk rapat dan penuh dengan formalitas. Kadang, kita lebih terbuka dan lebih dekat jika berada dalam forum bebas seperti ini,” ujar Guntur Presiden Mahasiswa UPI.

Ia menambahkan, bahwa pertemuan antar ketiga ormawa itu sudah disepakati sebelumnya dalam rapat persiapan Open House REMA UPI yang akan diselenggarakan pada 1 Mei mendatang.

Agenda itu tidak hanya melibatkan pimpinan REMA UPI, tetapi juga melibatkan seluruh pengurus dari tiga ormawa tersebut.  Hal itu merupakan sebuah pembiasaan bagi seluruh pengurus agar satu sama lain tidak terjadi gap dan dapat menciptakan sinergitas antar ketiga ormawa.

“Akan ada banyak agenda dan masalah yang kita hadapi, jika ormawa tingkat universitasnya sudah solid maka kita akan lebih mudah untuk bergerak,” tambah Guntur.

Selain itu ia mengatakan, bentuk komunikasi ringan yang dilakukan antara BEM dan Himpunan pun sudah dilakukan dengan hal-hal seperti itu. Diantaranya, BEM REMA melalui Dirjen Hubungan Ormawa-nya mengadakan futsal bersama dengan himpunan. Melalui kegiatan seperti itu Guntur berharap, terciptanya kultur komunikasi yang baik dan sportif, sehingga terjalin pula kultur organisasi yang sehat. (RAH/Bemrema)