Anggota Menwa UPI Ikuti Seminar Pelatihan SAR

Bandung, UPI

Universitas Pendidikan Indonesia bekerjasama dengan Basarnas mengadakan kegiatan pelatihan SAR (Search and Rescue) bertemakan “ Melalui Pemasyarakatan dalam Sosialisasi SAR, kita tingkatkan peran serta potensi pencarian dan pertolongan ”, Selasa, (10/7/18).

Seminar ini diikuti oleh 130 peserta yang berasal dari berbagai UKM yang ada di UPI, termasuk Menwa yang diikuti oleh 4 orang anggota yaitu Bela Nurlaelatul Jamilah (Pendidikan Bahasa Arab,2017), Fauzani Zuhra (Pendidikan Bahasa Arab,2017, Rizki M. Iqbal Dyaz (Pendidikan Kewarganegaraan,2017) dan Ratna Dewi (Ilmu Keolahragaan,2017).

Adapun tujuan dari Basarnas dalam mengadakan seminar ini adalah untuk membangun pemahaman pelaksanaan operasi pencarian dan pertolongan dalam bencana; terciptanya sinergitas antara Basarnas dan potensi SAR serta terciptanya proses SAR yang sesuai dengan prosedur dan mekanisme yang ada.

Kegiatan ini dilaksanakan selama tiga hari yaitu di Arowana Ballroom Hotel Grand Serela Setiabudhi dan di kampus Universitas Pendidikan Indonesia. Pada acara tersebut mahasiswa UPI dibekali kompetensi dasar Rescuer seperti  MFR, Jungle Rescue, High Angle Rescue Technique, Collapsed Structure, Search and Rescue, dan lain-lain.

Diharapkan setalah mengikuti pelatihan SAR ini anggota Menwa dapat mengantisipasi juga mampu berperan dalam upaya pertolongan pertama  bencana yang ada. (Bela/Pen YON XI)