Dies Natalis ke-61, UPI Gelar Wayang Golek

ApepBandung, UPI

Dalam rangka memeriahkan Dies Natalis ke-61 Universitas Pendidikan Indonesia, Fakultas Pendidikan Seni dan Desain (FPSD) menggelar Wayang Golek Lingkung Seni Giri Komara dengan Dalang Apep Hudaya, Kamis (22/10/2015), di halaman Parkir Utara (ATM Center), Kampus UPI Jln. Dr. Setiabudhi No. 229 Bandung.

“Kita juga menyelenggarakan kuliah umum berupa ngobrol bareng bersama Wagub Jabar H. Deddy Mizwar bertemakan pendidikan seni dan desain sebagai pilar ekonomi kreatif, pada tanggal 21 oktober 2015, di Museum UPI,” kata Pembantu Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan FPSD Dr. phil. Yudi Sukmayadi.

NET
NET

Diungkapkan, FPSD juga menggelar Djamoe#5 2015, tanggal 22, 23, 24 Oktober 2015, di Halaman Parkir Utara (ATM Center). Djamoe menyajikan: (1) Seminar Nasional “PeluangdanTantanganPendidikanSenidalamMengembangkanIndustriKreatif di Indonesia.” (2) Lomba “Menggambar Ilustrasi dan Pasanggiri Musik.” (3) Workshop “Musikdigitasl, Batik, Komik, LukisTotebag, Sablon, dan Lattering.” (4) Suka Murni “Pameran Seni Rupa Internasional Dosen dan Mahasiswa LPTK; PameranKomunitas; Performance Art.” (5) Hiburan rakyat “Video Mapping Isola; Karnaval; Konser Edutainment; Misbar; Dance; Permainan Tradisional; Instameet Djamoe #5”; (6) Bazar “Kuliner Nusantara, Komunitas, dan Produk Kreatif.”; (7) Music Performance. (WAS)