Implementasi Protokol Negara Pada Kuliah Umum Presiden RI Ke-6

kpmBandung, UPI

Protokol Bumi Siliwangi (PROBUMSIL) melaksanakan tugas sebagai Protokol Universitas pada acara Kuliah Umum Mahasiswa Baru UPI Tahun Akademik 2015/2016 oleh Prof. Dr. H. Susilo Bambang Yudhoyono (Presiden RI KE 6) di gedung Gymnasium UPI pada Selasa, 18 Dzulqaidah 1436 H bertepatan dengan 2 September 2015 M.

Kuliah Umum bagi Mahasiswa Baru Tahun 2015 selain dihadiri oleh Presiden RI ke 6, juga dihadiri oleh mantan pejabat negara diantaranya Dr. Dipo Alam, Letj. (Purn) Sudi Silalahi, dan Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Prof. Dr. Muhammad Nuh serta tamu-tamu penting lainnya.

Pimpinan Tugas Utama (Ades Kariyadi, Pendidikan Fisika 2012) selaku Mitra Tama memimpin jalannya Apel Pagi untuk mengkoordinasikan segala perlengkapan yang dibutuhkan dan posisi penugasan yang dilanjutkan dengan Protokol Sehat agar anggota lebih siap dan tetap bugar pada saat bertugas.Pada acara Kuliah Umum, PROBUMSIL berkoordinasi secara langsung dengan Sekretaris Pribadi Prof. Susilo Bambang Yudhoyono serta Pasukan Pengamanan Presiden (PASPAMPRES) mengenai Tata Tempat, Tamu Undangan yang hadir, rangkaian acara dan aturan keprotokolan lainnya.

IMG_5584

PROBUMSIL memberikan layanan protokol mulai dari Gedung Rektorat (Partere) bersama Pimpinan Universitas untuk menyambut kedatangan Presiden SBY dan jajarannya. PROBUMSIL juga diberi kepercayaan oleh Sekretaris Pribadi Presiden SBY dan Ibu Ani serta PASPAMPRES untuk menyambut kedatangan serta mendampingi Beliau dimulai dari Gedung Partere hingga Gedung Gymnasium serta memenuhi segala kebutuhan yang diperlukan Beliau dari awal hingga akhir acara.

Selain itu PROBUMSIL diamanahi untuk mengatur sesi foto para Pimpinan Universitas dengan Presiden SBY serta Ibu Ani. Pelayanan profesional yang diberikan PROBUMSIL pada acara Kuliah Umum diantaranya Co-MC, FO (Front Officer), Operator IT, Ajudan Rektor dan Ibu Rektor, LO (Liaison Officer) pada Ring I dan Ring II, LO Round Table, LO IIK/Istri-Istri Pejabat, Pembawa Cinderamata,Ajudan Presiden Ke 6 beserta Ibu yang berkoordinasi dengan Sekretaris Pribadi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dan Ibu Ani serta Dokumentasi.

IMG_8270

Protokol Bumi Siliwangi UPI merasa bangga dapat bertugas pada acara universitas yang menghadirkan Presiden RI ke 6 Prof. Dr. H. Susilo Bambang Yudhoyono beserta Ibu Hj. Ani Yudhoyono karena PROBUMSIL dapat mengaplikasikan ilmu keprotokolannya dalam mengatur acara setingkat acara kenegaraan yang dihadiri oleh Mantan Presiden dengan baik dan paripurna sesuai aturan keprotokolan.Harapannya, PROBUMSIL kedepannya dapat mengemban amanah universitas dengan baik di bidang keprotokolan dan dapat memberikan layanan prima di acara-acara lainnya. (Deputi Publikasi)