Kantor Jurnal dan Publikasi Selenggarakan Coaching Clinic Penulisan Artikel Jurnal

Kantor Jurnal dan Publikasi menyelenggarakan kegiatan coaching clinic penulisan artikel jurnal untuk dosen dan mahasiswa di lingkungan UPI (24/05/2021).  Kegiatan diselenggarakan secara daring diikuti oleh dosen dan mahasiswa UPI sebanyak 38 orang yang dipandu medorator Muktiarni M.Pd yang merupakan Tim dari Kantor Jurnal dan Publikasi Universitas Pendidikan Indonesia (UPI).

Narasumber coaching clinic penulisan artikel jurnal adalah Dr. Eng. Asep Bayu Dani Nandiyanto, S.T., M.Eng selaku Kepala Kantor dan Jurnal dan Publikasi  Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) menyampaikan tahapan dalam penulisan dan standar penulisan jurnal artikel ilmiah. Target luaran kegiatan coaching clinic penulisan jurnal adalah Jurnal dalam bidang Engineering Education.

Kepala Kantor Jurnal dan Publikasi UPI Dr. Eng. Asep Bayu Dani Nandiyanto, S.T., M.Eng menyampaikan kegiatan ini diselenggarakan untuk dosen dan mahasiswa dalam rangka peningkatan publikasi jurnal terindeks scopus di lingkungan Universitas Pendidikan Indonesia (Asep Bayu Dani Nandiyanto/Humas UPI)