Korps Musik Menwa Yon XI/UPI/RP Sukseskan Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional
Bandung, UPI
Sebanyak 3 orang anggota UKM Resimen Mahasiswa Mahawarman Batalyon XI Universitas Pendidikan Indonesia Resimen Pendidikan (Menwa Yon XI/UPI/RP), hadir bartisipasi dalam Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2023 di Lapangan Gymnasium Kampus UPI Jalan Dr. Setiabudhi Nomor 229 Bandung, Selasa (2/5/2023).
Ketiganya menjadi bagian dari Korps Musik Menwa Yon XI/UPI/RP yang dipimpin oleh Komandan Musik.
Menurut Komandan Menwa Yon XI/UPI/RP,”Selama upacara berlangsung, Korsik bertanggung jawab untuk memberikan lantunan musik untuk mengisyaratkan inspektur ketika memasuki dan meninggalkan mimbar upacara, memberi isyarat gerakan hormat, dan juga memainkan lantunan lagu Indonesia Raya dengan berirama.”
Diharapkan, lanjutnya, melalui kegiatan upacara tersebut, dapat memberikan dampak positif terhadap jiwa raganya serta dapat memberikan peran yang lebih aktif kepada Korps Musik Menwa Yon XI/UPI/RP untuk selalu menjadi bagian dari instrumen utama di setiap upacara besar di Universitas Pendidikan Indonesia di masa yang akan datang. (alvin/dodiangga)
Related Posts
-
Kegiatan “Internalisasi Pancasila” Menjadi 6 April 2016
No Comments | Mar 22, 2016 -
UPI, Model Pembelajaran Jarak Jauh
No Comments | Jun 21, 2016 -
Aplikasikan Tri Dharma Perguruan Tinggi, Fosmaku UPI Gelar Pengabdian Pada Masyarakat di Kabupaten Kuningan
No Comments | Feb 9, 2020 -
UKM Sepakbola UPI Berkontribusi bagi Sepakbola Nasional
No Comments | Jan 29, 2015