Kupas Tuntas Systematic Literature Review

Topik Systematic Literature Review, menjadi perbincangan yang sangat menarik bagi para peneliti saat ini yang dibahas oleh Dr. Vanessa Gaffar, SE.Ak., MBA selaku narasumber dalam kegiatan diskusi akademik dan riset di Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis (FPEB) Universitas Pendidikan Indonesia yang dilakukan secara daring (15/4/2020). Kegiatan diikuti bukan hanya oleh keluarga besar FPEB saja, juga dihadiri oleh mahasiswa dan dosen dari berbagai perguruan tinggi. Kegiatan diskusi akademik dan riset yang membahas Systematic Literature Review, difasilitasi oleh Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan FPEB Dr. Lili Adi Wibowo, S.Pd., S.Sos., MM. Kegiatan secara resmi dibuka oleh Dekan FPEB  Prof. Dr. H. Agus Rahayu, MP. Mengawali pembukaan, Dekan FPEB menyambut para peserta diskusi dengan menyapa seluruh dosen dan mahasiswa yang mengikuti kegiatan diskusi. Kegiatan diskusi akademik ini diselenggarakan secara rutin oleh FPEB UPI. Dekan memberikan apresiasi atas penyelenggaraan kegiatan diskusi akademik dan riset ini.

Dr. Vanessa Gaffar, SE.Ak., MBA, menyampaikan secara umum sistematika literatur review paper berisi tentang pendahuluan terkait dengan dari posisi penelitian, metodologi mencakup pengumpulan data dan sampel, temuan berisis analisis data, dilanjutkan diskusi membahas sintesis dan simpulan.  Pada saat menyusun Systematic Literature Review, tahapan yang dilakukan diawali dengan penentuan perencanaan mencakup mengembangkan ulasan pertanyaan, metode dan protocol rencana. Selanjutnya langkah kedua dengan melakukan penelusuran data mencakup pencarian secara komprehensif terkait judul dan abtsrak, penyaringan dan penilaian artikel yang sesuai dan melakukan ektraksi data. Tahap ketiga dengan melakukan analisis mencakup analisis deskriptif atau tematik dan tahap keempat melakukan sintesis dan diskusi.

Semua tahapan ini penting untuk dilakukan untuk menyusun Systematic Literature Review dengan bagus. Para penulis harus bekerja keras pada beberapa tahap. Pada tahap penelusuran dan koleksi data, penulis harus optimal dalam melakukan pencarian dan penelusuruan dengan mengakses dengan cepat berbagai sumber data seperti scopus, Wos, EBSCO, Proquest, dan ABI/Inform. Data sumber juga bisa melalui beberapa publisher seperti Elsevier, Science Direct, Emerlad, Tylor and francis, serta spinger. Pada sebuah publisher, penulis bisa melakukan penelusuran dengan menentukan keywords dalam penelitian yang relevan dengan penelitian yang akan kita lakukan oleh penulis.

Tips membuat systematic review menjadi bagus diantaranya ada pada tahap koleksi data. langkah yang penting dilakukan dengan melakukan screening logic. Tahap ini diawali dengan melakukan search strings terhadap 1000 artikel dari 4 database seperti scopus, Wos, EBSCO-ABI/Inform. Kemudian melakukan kompilasi data pada exel  dan manual menjadi 550 artikel, melakukan analisis dengan screening terhadap judul dan asbtarak menjadi 250 artikel dan diakhir dengan melakukan full text screening menjadi 100 artikel. Pada 100 artikel, kita diharapkan dapat meneumukan temuan.

Pada tahap penyajian metodologi, penulis harus melakukan review dengan transparan, dapat diulang dan diaudit. Kemudian prosedur untuk mencari, memilih, menilai, mengktrasi data dan membuat sintesis secara logis dan dapat dipertahankan. Pada tahap keempat membahas tentang sintesis. Tahap ini berisi tentang  diskusi dan kontibusi. Pada tahap ini penulis memberikan pendapat tentang penejelasan dan judgment, pengembangan kerangka kerja atau proposisi.  mengenai temua, kritik, mendiskusikan fakta yang kontraproduktif. Menjelaskan kelemahan sebagai future work melalui penggunaan analisis SWOT untuk melihat gap analisis dari penulisan artikel.  

Pada sesi terakhir kegiatan diskusi, Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan Dr. Lili Adi Wibowo S.Pd., S.Sos., MM memfasilitasi tanya jawab dengan peserta diskusi. Sejumlah pertanyaan berkaitan dengan Analisis SWOT, penggunaan SLR untuk penelitian kuantitatif. Bagi beberapa penulis, langkah penelusuran data menjadi terutama terkait dengan teknis advance searching. Secara bertahap Dr. Vanessa Gaffar, SE.Ak., MBA memberikan penjelasan atas pertanyaan para peserta. Inti dari SLR ini adalah mengkaji literatur review terdahulu pada sumber database dengan menggunakan berbagai pendekatan seperti yang telah diuraikan pada awal penyajian diskusi. Penulisan SLR ini terutama dilakukan dalam penyajian kajian pustaka oleh para peneliti Ph.D di Inggris dan bisa diterapkan untuk skripsi mahasiswa. Ketentuan untuk SLR juga bisa digunakan terhadap penelusuran laporan tahunan perusahaan untuk kajian khusus penelitian.

Pada akhir kegiatan, Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan Dr. Lili Adi Wibowo S.Pd., S.Sos., MM memberikan rekomendasi berbagai sumber rujukan tentang teknik melakukan penulisan Systematic Literature Review. FPEB berencana untuk melakukan tindaklanjut khusus untuk melakukan teknis penelusuran data. Selain itu juga memberikan informasi tentang rencana diskusi selanjutnya membahas tentang membangun kompleksitas riset manajemen keuangan yang akan diberikan oleh narasumber Prof. Dr. H. Nugraha, SE., M.Si., Ak., CTA., ACPA pada sesi diskusi tahap kedua (YS)