Mahasiswa Ilmu Komunikasi se-Bandung Lakukan Pertemuan

Bandung, UPI

Himpunan Ilmu Komunikasi se-Bandung melakukan gathering bertema “To Gather Forever” di Hotel Serela Cihampelas, Bandung, Minggu (8/3/2015). Pertemuan yang digagas Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi (Himikasi) Universitas Pendidikan Indonesia ini dimaksudkan untuk membentuk wadah mengembangkan diri, menyalurkan aspirasi dan pikiran serta bersosialisasi antara satu mahasiswa dengan mahasiswa lainnya.

“Hampir setiap jurusan mempunyai himpunan mahasiswa jurusan. Begitu pula dengan Jurusan Ilmu Komunikasi, walaupun  mempelajari bidang yang sama, setiap HMJ Ilmu Komunikasi pasti memiliki sistem dan budaya yang berbeda. Perbedaan itulah yang melatarbelakangi diadakannya gathering ini,” ketua pelaksana To Gather Forever Ridwan Ahmad Sadli.2

Dikemukakan, manusia merupakan makhluk sosial yang saling membutuhkan satu sama lain. Dalam proses pemenuhan kebutuhannya, manusia membentuk organisasi. Salah satu organisasi formal di tingkat perguruan tinggi adalah himpunan mahasiswa jurusan.

Acara yang berlangsung selama lima jam ini dihadiri perwakilan dari berbagai universitas di Bandung. Antara lain, Himikasi UPI, Himpunan Mahasiswa Public Relations Unisba, Himpunan Mahasiswa Humas Unpad, Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi Unikom, Keluarga Mahasiswa Manajemen Komunikasi Unisba, Himpunan Mahasiswa Broadcast Unpad, Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi Unpad, Himpunan Mahasiswa Jurnalistik UIN, Keluarga Mahasiswa Jurnalistik Unisba, Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi Uninus, Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi Telkom, dan Himpunan Mahasiswa Komunikasi Unpas.

3

“Dalam acara ini saya dapat berbagi informasi mengenai himpunan saya dengan seluruh undangan yang hadir begitupula sebaliknya. Saya pribadi sangat bangga dapat hadir dalam acara ini karena ini adalah awal pertemuan yang bisa berdampak besar untuk ke depannya. Saya berharap, acara ini dapat terus berlanjut sehingga kita mudah untuk saling bekerjasama pada acara yang lainnya. Ini benar-benar hari yang bersejarah untuk saya dan teman-teman Hima yang lain karena bisa bersilaturahmi dengan teman-teman semua. Sukses untuk Ilmu Komunikasi UPI dan semuanya!” ujar Hilman Dwi Putra, Ketua  Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi Unikom.

Serangkaian acara To Gather Forever ini antara lain, presentasi dari setiap himpunan, makan malam bersama, hiburan, forum diskusi, berfoto bersama, dan memberikan cap tangan serta tanda tangan di kain putih sebagai simbolisasi telah bersatunya seluruh himpunan yang hadir. “Saya berharap kekerabatan di antara Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi se-Bandung semakin meningkat, saling mendukung program kerja masing-masing, dan bisa membuat program kerja bersama,” ujar ketua pelaksana To Gather Forever Ridwan Ahmad Sadli ketika ditanya mengenai harapan diselenggarakannya acara ini. (Armina Bionita, Mahasiswa Ilmu Komunikasi FPIPS UPI)

1