Mahasiswa UPI Kampus Purwakarta Disiapkan Menjadi Pemimpin

1-1Purwakarta, UPI

Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia Kampus Purwakarta menyelenggarakan Latihan Kepemimpinan Mahasiswa (LKM), di Kampus UPI Purwakarta Jalan Raya Veteran No. 8 Purwakarta, Kamis-Sabtu (29-31/10/2015). Tema yang diusung pada rangkaian kaderisasi setelah Mokaku UPI dan Mabim ini adalah Pione Jejak Pemimpin Bangsa.

Mahasiswa UPI Kampus Purwakarta bukan hanya dibentuk sebagai mahasiswa yang berfokus pada ilmu keguruan, namun juga dibentuk sebagai organisatoris yang baik yang dapat menjadi pemimpin.1-3

Kegiatan ini diawali dengan sambutan Ketua Pelaksana Kegiatan Yudi Herdiansyah, Sambutan Menteri PSDO (Pengembangan Sumberdaya Organisai) R. Ramdan dan dilanjutkan dengan pembukaan LKM UPI Purwakarta 2015 oleh Wakil Direktur UPI Kampus Purwakarta, Dr. H. Agus Muharam, M.Pd. Dengan peresmian ID Peserta LKM 2015. Dilanjutkan dengan serah terima syal LKM dari Ketua Pelaksana LKM UPI Purwakarta 2015 kepada Ketua Pionir peserta LKM 2015 yakni Robi Gumelar dan Nurul Nuraeni.

“Diharapkan, kegiatan Latihan Kepemimpinan Mahasiswa ini bukan hanya kaderisasi tingkat universitas, namun diproyeksikan sebagai benih pemimpin bangsa,” kata Aditya Taufik, Wakil Ketua BEM UPI Purwakarta 2015.1-4

Materi yang disampaikan di hari pertama yakni Aktivis 98 oleh (Patria Riza), Hari kedua Manajemen Organisai (Dr. H. Agus Muharam), Administrasi (Sandi Junjunan, Menteri Sekretariat BEM UPI Purwakarta Kabinet Kreatif Solutif), Keuangan (Reni Nurhayati, Menteri Keuangan BEM UPI Purwakarta Kabinet Kreatif Solutif), dan Keputrian tentang Be The Best Self (Isnaeni Mubarokah, Menteri Kominfo BEM UPI Purwakarta Kabinet Kreatif Solutif), BEM dan DPM (Arif Saiful Rochmat dan Hari Puji Hatmoko, Ketua BEM dan Ketua DPM UPI Kampus Purwakarta 2015), Simulasi Sidang (Galih Herdian Erpan, S.Pd), dan Diskusi Umum tentang Kemahasiswaan, REMA-KEMA, Kampus (Adiya Taufik, Sandi Junjunan, dan Vitha Januari). Hari ketiga merupakan kegiatan Pengabdian Masyarakat, dimana peserta LKM terjun langsung kelapangan untuk observasi wawancara pada masyarakat umum berkenaan dengan “Jejak kepemimpinan dari masa-kemasa” dan melakukan kegiatan Pengabdian di MAN Purwakarta.1-5

Peserta antusias dan semangat dalam melaksanakan kegiatan tersebut, terlihat dari banyak pertanyaan yang diutarakan saat pematerian berlangsung. Simulasi dilaksanakan setelah pematerian berlangsung. Bukan hanya teori yang mereka terima, namun juga praktek secara langsung. (Isnaeni Mubarokah, Kominfo BEM UPI Purwakarta 2015)1-6