Mari Bergabung Bersama Probumsil UPI Angkatan X

POSTER PENERIMAAN ANGGOTA BARU

Bandung,UPI

Protokol Bumi Siliwangi Universitas Pendidikan Indonesia (PROBUMSIL UPI)  memanggil putra putri terbaik mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia melalui pendaftaran Calon Protokol  Angkatan X bagi mahasiswa aktif UPI angkatan 2015 dan angkatan  2016 program Diploma dan Sarjana. Pendaftaran dimulai dari tanggal 2 September sampai dengan tanggal 21 Oktober 2016.

Setiap Calon Protokol diharapkan memilki kemampuan menjunjung tinggi nilai dan ajaran agama, serta berkomunikasi dengan baik. Syarat khusus : mahasiswa-mahasiswi angkatan 2016 dan angkatan 2015 (memiliki IPK min. 2,75 dibuktikan dengan melampirkan fotocopy KHS terakhir), Calon Anggota diharapkan memiliki ketertarikan dalam bidang keprotokolan, tidak sedang menjabat sebagai pimpinan di UKM lain, mengenal budaya, bersedia mengikuti masa Pengkaderan Protokol berupa ta’aruf (pengenalan) dan penugasan, serta bersedia diasramakan sebagai rangkaian Pendidikan Protokol Dasar.

Persyaratan administrasi bagi setiap Calon Anggota Protokol angkatan X diantaranya mengisi formulir pendaftaran, menyerahkan photocopy KTM 3 lembar, photocopy sertifikat atau tanda prestasi dan piagam penghargaan (bila ada), dan pas foto berwarna 2×3 sebanyak 4 lembar. Seluruh kelengkapan administrasi dimasukkan ke dalam map sesuai dengan fakultasnya masing-masing.

Setelah proses pendaftaran berlangsung, Calon Anggota diwajibkan untuk mengikuti tahap-tahap pembinaan dimulai dari Pembekalan Caprot angkatan X, Pengujian Tahap I (Fisik dan Kesehatan), Pengujian Tahap II (Psikologi dan Pengetahuan Umum), Pengujian Tahan III (Wawancara dengan Pejabat Universitas), Tatar Pengkaderan (Ta’aruf dan Penugasan), serta Pendidikan Protokol Dasar dengan sistem asrama di komplek militer.

Informasi dan pendaftaran bertempat di Sekretariat Utama PROBUMSIL, berlokasi di Sebelah Selatan Gd. University Centre UPI HP 085794840607/085624111934, facebook Protokol Bumi Siliwangi Universitas Pendidikan Indonesia, instagram @probumsil_upi, e-mail probumsilupi@gmail.com. UPI Kampus Cibiru HP 08562017748, UPI Kampus Purwakarta HP 089614688865, UPI Kampus Sumedang HP 081394418531 serta  UPI Kampus Tasikmalaya HP 085798669744.

Untuk lebih mengenal kiprah dan pencapaian PROBUMSIL dapat dilihat melalui: https://www.youtube.com/watch?v=XBsXExrfKOs (Asisten Deputi Penugasan Bidang Publikasi PROBUMSIL)