Menwa UPI Giat Laksanakan Apel Satuan

Bandung, UPI

Apel Satuan merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap tanggal 17 ditiap bulannya. Mengapa tanggal 17? Apel ini tidak semata-mata diselenggarakan begitu saja, namun ada peristiwa bersejarah yang melatarbelakanginya yaitu Kemerdekaan Republik Indonesia yang jatuh pada tanggal 17 Agustus 1945. Maka dari itu, diputuskanlah bagi seluruh anggota organik Menwa Batalyon XI/UPI wajib mengikuti Apel Satuan setiap tanggal 17 guna meningkatkan jiwa nasionalisme dengan mengingat hari bersejarah tersebut.

Dalam Apel Satuan terdapat beberapa penghargaan yang diberikan oleh Batalyon kepada anggota organik yang berprestasi. Bulan Februari ini, penghargaan diberikan kepada Muhamad Rajib (Pendidikan Teknik Elektro, 2016) sebagai Siswa Terbaik dalam Pendidikan dan Latihan Dasar Kemiliteran Angkatan XLV, Disa Fitri Nur Falah (PGPAUD Kampus Cibiru, 2016) sebagai Siswi Terbaik dalam Pendidikan dan Latihan Dasar Kemiliteran Angkatan XLV, Resta Ayu Chairunisa (Teknologi Pendidikan, 2015) sebagai Komandan Latihan Pra Pendidikan dan Latihan Dasar Kemiliteran T.A. 2017-2018, Evi Yuliany (Manajemen Industri Katering, 2013) sebagai Komandan Latihan Pendidikan dan Latihan Dasar Kemiliteran T.A. 2017-2018, Amalia Agustin (Pendidikan Bahasa Inggris, 2014) sebagai Kepala Staf Operasi Latihan Pendidikan dan Latihan Dasar Kemiliteran T.A. 2017-2018, serta yang terakhir Nada Aprilian Nur Jannah (Pendidikan IPS, 2015) sebagai Anggota Muda Ter-Rajin.

Komandan Menwa Batalyon XI/UPI, Urai Ramadhani mengatakan, “Selamat dan sukses saya ucapkan kepada anggota yang mendapatkan penghargaan pada bulan Februari ini. Apa yang mereka dapatkan tidak secara cuma-cuma diberikan begitu saja oleh Batalyon, namun ada usaha dan kerja keras yang mereka tunjukkan sehingga mereka lebih unggul daripada anggota yang lain,”

“Bagi anggota organik lainnya, jangan berkecil hati karena belum mendapatkan penghargaan seperti rekan-rekan kalian saat ini. Tapi sebenarnya, penghargaan itu tidak hanya diperoleh ketika Apel Satuan ini saja, melainkan penghargaan yang sesungguhnya adalah ketika kalian mampu mengabdi kepada almamater tercinta; Universitas Pendidikan Indonesia, mengabdi kepada Menwa Batalyon XI, mengabdi kepada bangsa dan negara. Ketika itulah kalian memperoleh penghargaan yang sesungguhnya dalam kehidupan kalian,” lanjut Urai.

Tak hanya itu saja, setelah mengabdi selama satu periode akan ada yang namanya perputaran masa jabatan. Sudah saatnya Remaja (tingkat pertama dalam Menwa) Angkatan XLIV menjadi Muda (tingkat kedua dalam Menwa), dan Muda Angkatan XLIII menjadi Madya (tingkat ketiga dalam Menwa). Maka pada Apel Satuan kali ini, dilaksanakanlah Penyematan Tanda Muda dan Tanda Madya yang diwakilkan oleh Katon Kharisma (Teknik Mesin, 2015) dan Aris Rismansah (PKn, 2014).

“Kenaikan tingkat dalam Menwa Batalyon XI tidak kami lewati begitu saja. Namun ada beberapa rangkaian tes yang kami ikuti. Tes ini diselenggarakan untuk menguji seberapa jauh pemahaman kami mengenai ilmu-ilmu yang kami dapatkan sejak Remaja hingga saat ini. Semoga dengan tersematnya tanda Muda di dada kami, menjadi pengingat bahwa kami sudah tidak lagi menjadi adik bungsu, tapi kini kami memiliki tanggungjawab untuk membina adik-adik yang baru bergabung dalam keluarga besar Menwa Batalyon XI. Ini… BUKAN MAIN!” papar salah satu anggota Muda, Katon Kharisma.

Tentu saja dalam setiap kegiatan yang dilaksanakan harus ada maksud dan tujuannya. Seperti kegiatan Apel Satuan ini. Selain untuk meningkatkan jiwa nasionalisme para anggota dengan mengingat peristiwa Kemerdekaan Republik Indonesia setiap tanggal 17, Apel ini berguna untuk mengecek kekuatan anggota serta memberikan penghargaan kepada anggota organik yang berprestasi tiap bulannya. (‘Azmi/AdminYONXI)