Sterilisasi Kampus pada Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Oleh Menwa Mahawarman Batalyon XI UPI/RP

Pemerintah Kota Bandung menerapkan sistem lockdown kembali untuk pencegahan penyebaran Virus Covid-19. Menwa Mahawarman Batalyon XI UPI/RP menggunakan waktu tersebut untuk melakukan Sterilisasi kampus, bekerja sama dengan Pemadam Kebakaran Kota Bandung.

Sterilisasi dilaksanakan pada hari Selasa (21/01/2021) pukul 08.00 sampai dengan pukul 12:00 WIB. Sterilisasi atau penyemprotan dilaksanakan di lingkungan Universitas Pendidikan Indonesia dengan menggunakan mobil pemadam kebakaran,  Kegiatan ini juga turut dihadiri oleh  Enjang Mulyana, M.si (Ketua IKA Menwa Balatyon XI UPI/RP), Drs. Harisman (Alumni Menwa Balatyon XI UPI/RP) dan Daryono, SE.,MM (Wakil Kasubag. TU)

“Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu melaksanakan Sterilisasi kampus khususnya kepada Alumni Menwa Batalyon XI UPI/RP , Para petugas pemadam kebakaran Kota Bandung dan para anggota yang telah menyempatkan waktu untuk membantu melekaskan kegiatan ini”. Komandan Resimen Mahasiswa Mahawarman Batalyon XI UPI, Muhammad Jafar Maulana.

Acara ini berjalan dengan lancar. semoga dengan terselenggaranya acara ini, Penyebaran Virus Covid-19 dapat dihentikan.