Terus Berbenah, Bandung Semakin Nyaman

Bandung, UPI1

Sudah memasuki bulan kedua Kota Bandung membenahi trotoar dan saluran air. Pembenahan ini terjadi khususnya di sekitar tengah kota di antaranya di Jln. Braga, Wastukencana, dan sepanjang jalan Riau. Program pemerintah kota ini menuai pro dan kontra dari masyarakat.

“Perbaikannya kenapa harus sekarang sih? Kan jadi tambah macet saja jadinya di sini. Belum lagi, pemandangan di sini jadi lebih jelek. Padahal kan sebelumnya indah kayak kota di luar negeri,” ujar Mella salah seorang pengendara motor yang melewati Jalan Braga.

Program ini bukan hanya menuai protes dari pengguna kendaraan, tapi juga dari pejalan kaki. “Wah, susah banget nih jalan kaki di sini (Jln. Riau), di mana-mana perbaikan. Tiap kali jalan harus ke tengah-tengah jalan, entar kalau kesenggol mobil gimana?” ujar Ami.2

Namun, program perbaikan jalan dan saluran air yang memang menjadi program utama Ridwan Kamil sebelum terpilih menjadi Wali Kota Bandung itu juga mendapat respons positif warga. “Biarin lah macet-macet sedikit mah, yang penting nantinya jadi bagus,” ungkap Lilis, warga di Kelurahan Braga.

“Jadi nggak bisa foto-foto sih kalau datang ke sini, biasanya kan buat foto bagus banget. Tapi kalau ini programnya Kang Emil mah saya dukung terus, yakinlah pasti alus,” ungkap Taufiq pengunjung Jalan Braga.

Kini, program itu sudah memasuki proses tahap akhir yakni pemasangan keramik di bahu jalan. Warga pun berharap agar program tersebut dapat selesai secepatnya agar warga dapat beraktivitas seperti biasanya, mengingat pengerjaan projek itu tidak dilakukan siang dan malam. (Faisal Nurjaman, Mahasiswa Ilmu Komunikasi FPIPS UPI)