TIM PKM-K UPI SUMEDANG : Inovasi Buku Harian Belajar Abad-21

Buku merupakan sebuah komponen utama dalam kegiatan belajar mengajar. Buku catatan merupakan potret dari setiap peristiwa dari individu atau penulisnya yang melibatkan berbagai gagasan dan emosi di dalamnya. Menulis dalam buku catatan sangat bermanfaat sebagai modal pengembangan kreativitas untuk menulis lainnya. Seperti contoh menulis pada buku diary yang mampu meningkatkan kreativitas dan meningkatkan memori. Melalui menuliskan kegiatan sehari-hari dan hal – hal penting lainnya, penulis dapat melihat kembali perjalanan yang telah dilalui. Tidak hanya itu, penulis juga dapat melihat momen-momen yang membuat mereka down dan membuat mereka berhasil. 

Untuk itu tim Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) UPI Kampus Sumedang siap untuk meluncurkan produk buku tulis yang dikemas dengan inovasi luar biasa untuk membantu siswa ataupun mahasiswa dalam mengingat kembali materi yang telah ditulis dalam kegiatan belajar-mengajar. Buku catatan yang dibuat oleh tim PKM UPI Kampus Sumedang ini memuat beberapa icon yang dapat dimanfaatkan siswa atau mahasiswa untuk mempermudah proses belajar-mengajar serta mengingat kembali materi ataupun proses belajar mengajar yang telah terjadi.

Tim PKM UPI Kampus Sumedang berharap bahwa produk tersebut dapat menjadi produk yang komersial serta menjanjikan untuk kelanjutan usaha.