Trio Bimbo Ramaikan Makrab Dirjen GTK, Kemendikbud

3

Bandung, UPI

Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK), Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan mengadakan malam keakraban (Makrab) di Gedung Achmad Sanusi Universitas Pendidikan Indonesia, Jln. Dr. Setiabudhi No. 229 Bandung. Minggu (14/02/2016).

Peserta merupakan pegawai Dirjen GTK dengan jumlah 810 orang. Selain peserta dari lingkungan Dirjen GTK, kegiatan ini dihadiri juga oleh Rektor UPI, Prof. H. Furqon, M.A. Ph.D., Wakil Rektor Bidang Keuangan, Sumber Daya, dan Administrasi Umum, Dr. H. Edi Suryadi, M.Si., Wakil Rektor Bidang Riset, Kemitraan, dan Usaha, Prof. Dr. H. Didi Sukyadi, M.A., Direktur Pascasarjana UPI, Prof. Dr. H. Yaya Sukjaya Kusumah, M.Sc., dan berbagai tamu lainnya.

Sumarna Surapranata, Ph.D., selaku Direktur Dirjen GTK menyampaikan ucapan terima kasih kepada UPI yang telah membantu terselenggaranya kegiatan ini. “Kegiatan ini diharapkan mampu mendorong kualitas pegawai dan juga sekaligus menjalin silahturahim dengan UPI sebagai kampus pendidikan di Indonesia.” Prof. Furqon yang juga memberikan sambutan mengucapkan selamat datang di UPI dan melalui kegiatan ini mampu menjadi ajang silahturahim antara Dirjen GTK dan UPI. “UPI yang mencetak pendidik unggul harapannya dapat dibina oleh Dirjen GTK”.

1

Kegiatan ini turut diramaikan dengan penampilan Trio Bimbo (Kang Sam, Acil, dan Jaka) yang menyanyikan beberapa lagu dan mengajak penonton untuk bernanyi bersama. Trio Bimbo juga menyampaikan pengalaman yang pernah diraih dan kaitannya dengan dunia pendidikan. Ditutup dengan pembagian doorprise yang telah disediakan oleh panitia penyelenggara sebelumnya. (Aan Agustan, Kontributor Humas UPI)