UPI Kampus Cibiru Sukses Gelar Seminar Internasional Filsafat Pendidikan

Cibiru, UPI

UPI Kampus Cibiru telah berhasil melaksanakan Seminar Internasional Filsafat Pendidikan dengan mengusung tema “Mencari Filsafat Sejati sebagai Fundamen bagi Pengembangan Pedagogik Indonesia dalam Menyongsong Generasi Futuristik” di Aula SD Laboratorium UPI Kampus Cibiru. Sabtu (11/12/2016).

Seminar yang menghadirkan Prof. Dr. H.A.R. Tilaar, M.Sc.Ed, Dr. Phil. Reza A.A Wattimena, S.S., M. Hum dan Dr. Tatang Syarifudin, M.Pd sebagai pemateri, dihadiri oleh 500 peserta termasuk 28 orang pemakalah. Seminar Filsafat Internasional ini, seperti disampaikan Direktur UPI Kampus Cibiru, Dr. H. Asep Herry Hernawan, M.Pd dalam sambutannya, “seminar ini merupakan seminar rutin yang dilaksanakan dalam rentang waktu dua tahun sekali.”

Sebagai salah seorang pemateri dalam Seminar Internasional Filsafat Pendidikan, menurut Dr. Phil. Reza A.A Wattimena, S.S., M. Hum, grand design pendidikan abad 21 untuk menyongsong generasi futuristik, adalah menjadi warga kosmopolis dengan memiliki paradigma yang jelas sehingga teknisnya dapat mengikuti. Memiliki loyalitas terhadap kelompok tetapi juga membangun konsep sebagai warga kosmopolis. “Bangun fakta siapa sebenarnya kita di alam kosmopolis ini. Kalau kita masih menggunakan paradigma lama akan ketinggalan, kosmopolitan ini ramah lingkungan, aman dan menghormati makhluk hidup. Alam memiliki keterkaitan, satu berubah yang lain ikut berubah. Dunia macam apa yang akan kita tinggalkan untuk anak-anak kita, kan ngomongin generasi futuristik, ya generasi kosmopolit.”

Seminar Internasional Filsafat Pendidikan ini disambut antusias oleh para peserta terutama pemakalah yang mempresentasikan paper nya dengan cukup baik. menurut Yosi Kumala, salah seorang pemakalah “Kegiatan ini sangat positif sekali, kampus daerah bisa melaksanakan Seminar Internasional, wow. Sangat berkesan, bagus sih, responsif.”

Dalam kurun waktu dua tahun ke depan, penyelenggaraan Seminar Internasional ini diharapkan dapat lebih baik lagi, panitia penyelenggara juga sedang mengusahakan agar paper pemakalah dapat ter indeks Scopus seperti dalam International Conference of Primary and Early Childhood Education, Seminar Internasional yang juga diselenggarakan oleh UPI Kampus Cibiru. (PERSLIMA)