UPI Kampus Serang Siap Sambut Peserta TCA
|Serang, UPI
UPI Kampus Serang akan menjadi tuan rumah dalam acara Temu Civitas Akademik (TCA) ke XV, Kamis – Minggu (26 – 29 Maret 2015). TCA adalah ajang silaturahmi civitas akademika UPI khususnya prodi PGSD, PGPAUD dan PG PENJAS di kampus daerah dan Bumi siliwangi.
Ada lima bidang perlombaan yang akan diikuti oleh peserta TCA ini, di antaranya Bidang Kerohanian dengan mata lomba Pildara, MTQ, Kaligrafi, dan MHQ. Bidang Pendidikan dengan mata lomba Simulasi mengajar, Lomba Cerdas Cermat, Debat, LKTI, Storie Telling. Bidang Olahraga dengan mata lomba Tenis Meja, Basket, Volly, Futsal, dan Fun Climbing. Bidang Kesenian dengan mata lomba Tari Tradisional, Membaca Puisi, Akustik, Dut Song, Paduan Suara, Karikatur dan Pupuh, dan yang terakhir Permainan Rakyat.
Beberapa minggu belakangan ini semakin terlihat kesibukan dari panitia TCA dan Kontingen TCA, mereka hampir setiap hari rapat dan latihan untuk persiapan TCA. Panitia dari lembaga juga sudah mempersiapkan fasilitas yang akan diberikan kepada peserta TCA untuk semua kampus daerah, diantaranya memperbaiki lapangan basket dan volley, menambah WC, menyediakan tempat tidur untuk dosen pembimbing, menambah penerangan di kampus dan lain sebagainya.
“Intinya saya hanya ingin kita menjadi tuan rumah yang baik dengan menyediakan apa yang mereka butuhkan dan menjamu mereka dengan ramah”, kata Budi sebagai ketua pelaksana TCA ke XV.
Budi menegaskan UPI Kampus Serang harus menjadi tuan rumah yang baik karena kita akan menjamu ratusan mahasiswa UPI dari kampus daerah dan Bumi siliwangi. Tapi kita juga harus tetap optimis untuk menjadi juara.
Sebagai mahasiswa UPI Kampus Serang kita do’akan semoga acara akbar ini berjalan dengan lancar dan mari kita meriahkan dengan mendukung atlet-atlet dan teman-teman kita yang sedang berkompetisi. (Ilma Tanfiziyah – Irfan Fauzi)