UPI Kuasai Eksibisi Golf di LPTK VIII Cup 2017

Yogyakarta, UPI

Tim Golf Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) menempati posisi pertama dalam eksibisi golf pada ajang Kejuaraan LPTK Cup VIII Tahun 2017, di Merapi Golf Club Jalan Golf No. 1, Kepuh Harjo, Cangkringan, Kepuharjo, Sleman, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Sabtu (18/03/2017).

“Alhamdulillah, kami berhasil memenangkan eksibisi golf dalam dua nomor. Pertama, tim Beregu Putra UPI berhasil meraih posisi pertama dengan gross score 272. Beregu Putra diperkuat oleh Dr. H. Amung Ma’mun, M.Pd., Prof. H. Fuad Abdul Hamied, M.A., Ph.D., dan Dr. H. Syamsul Hadi Senen, MM., sementara posisi dua ditempati oleh tim dari UNNES dengan gross score 284,” ungkap Dr. H. Amung Ma’mun, M.Pd.

Lebih lanjut dikatakan, untuk nomor perorangan yang diperkuat oleh Dr. H. Amung Ma’mun, M.Pd., berhasil meraih posisi pertama juga. Sistem pertandingan yang dipergunakan yaitu menggunakan sistem handicap to day dengan gross score 83, Posisi kedua tempati oleh tim UNJ gross score 90, dan posisi ketiga dengan gross score 92 ditempati tim dari UNNES.

“Golf cocok dikembangkan lebih lanjut  sebagai sebuah pertandingan yang lebih tertata lagi, khususnya diperuntukan bagi dosen yang sudah berusia 50 tahun ke atas. Tujuan utamanya tentu saja sebagai ajang silaturahmi, respect for the rule, untuk menjaga kesahatan, dan lain sebagainya. Hal ini sangat mungkin terwujud manakala bapak dan ibu  Rektor bekenan men-support-nya lebih lanjut, karena cabang olah raga golf ini sangat tepat untuk kelompok usia tersebut, serta dapat memperluas jaringan sosial,” jelasnya. (dodiangga)