UPI Masuk 15 Besar Nasional Lomba Karya Tulis Alquran

DSC_1011

Surabaya, UPI

Mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia masuk 15 besar finalis Ajang Lomba Karya Tulis Alquran pada “Indonesian Moslem Fair” Universitas Airlangga 2014, di Surabaya, Jawa Timur. Mereka bersaing dengan 100 peserta lainnya dari berbagai universitas di seluruh Indonesia yang kemudian disaring menjadi 50 besar di babak semifinal dan terkahir di saring sebanyak 15 besar sebagai finalis.

Tiga Mahasiswa Biologi FP MIPA UPI ini mendapatkan posisi 10 Besar Nasional tepatnya peringkat ke-9 Nasional dari 15 Finalis. “Alhamdulillah, walaupun belum juara, kami sangat bangga dapat membawa nama baik UPI sebagai perwakilan Universitas yang berasal dari Bandung, dalam perlombaan ini,“ kata Fanny.

Juara I, II, III berturut-turut diperoleh Universitas Negeri Medan, Universitas Muhamadiyah Makassar, dan Unair. Perbedaan jumlah score setiap finalis sangat tipis, bahkan ada sesama finalis dari universitas yang berbeda memiliki hasil yang sama.DSC_3713

Indonesian Moslem Fair (IMF) merupakan rangkaian acara yang diselenggrakan Departemen Agama Islam (DAI) Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Airlangga Surabaya. Kegiatan ini merupakan rangkaian acara keislaman tingkat nasional yang diadakan di Universitas Airlangga, dimulai dari talkshow inspiratif dan kesehatan, bazar, bedah buku dan salah satunya adalah lomba karya tulis Alquran tingkat nasional untuk mahasiswa seluruh Indonesia.

Dalam pelaksanaannya, lomba karya tulis ilmiah Alquran ini melalui beberapa tahap penyisihan. Seleksi yang dilakukan melalui tiga tahap yang diikuti lebih dari 100 peserta dari seluruh Universitas se-Indonesia. Tahap awal yakni seleksi abstrak, kemudian tahan semifinal dan tahap final yakni presentasi karya tulis. UPI merupakan satu-satunya perwakilan universitas yang berasal dari Bandung, mengingat universitas terkemuka lainnya seperti ITB dan Unpad gugur pada tahap semifinal.

Dalam hal ini UPI diwakili tiga mahasiswa Biologi, FPMIPA. Mereka adalah Ahmad Fauzi Mulyana (sebagai ketua, Pendidikan Biologi 2011) dan dua orang lainnya yaitu, Fanny Azzahra (Biologi 2013) dan Audya Nurfadillah H (Pendidikan Biologi 2013).DSC_3719

Peserta yang ikut serta dalam perlombaan berasal dari universitas ternama di Indonesia seperti ITB, Unpad, UGM, Unbraw, UNY, UI, ITS dan banyak lagi. “Awalnya, kami sempat ragu bisa lolos, karena niat awalnya kami hanya ingin mengembangkan kemampuan dalam mengaji Alquran. Namun Alhamdulillah, kami tidak menyangka sebelumnya bisa masuk babak final dan mendapat ranking 10 besar nasional, tepatnya peringkat ke-9 yang perbedaan scorenyapun tidak begitu jauh. Kami sangat bersyukur,” ujar Ahmad Fauzi M sebagai ketua kelompok.

“Kita berharap, mahasiswa UPI ke depan bisa menjadi pemenang bukan sebagai finalis lagi. Dalam setiap perlombaan, mahasiswa UPI perlu menggali potensinya dan mengoptimalkan kerja keras untuk meraih kemenangan dan mengharumkan nama universitas,” kata Audya dan Fanny Azzahra. (Ahmad Fauzi)

DSC_3789