Direktur UPI Kampus Sumedang Melantik Dewan Pengurus Probumsil Satuan Sumedang Larang

probumsil sumedang 3

Sumedang, UPI

Protokol Bumi Siliwangi Universitas Pendidikan Indonesia (PROBUMSIL UPI) Satuan Sumedang Larang melaksanakan pelantikan Dewan Pengurus Tahun Bhakti IX, Kamis (3/03/16), di GOR UPI Kampus Sumedang. Eni Haryani (PGSD,2013) menerima estafet kepemimpinan dari Deputi Utama sebelumnya Muhammad Reva Utama (PGSD,2013).

Sebelum dewan pengurus dilantik oleh Direktur UPI Kampus Sumedang Dr. Herman Subarjah, M.Si., Deputi Utama Satuan Sumedang Larang Tahun Bhakti IX Eni Haryani (PGSD,2013) telah dilantik bersama Mitra Tama PROBUMSIL Tahun Bhakti IX Arief Fachrurozi (FPIPS,2013) oleh Sekretaris Eksekutif pada tanggal 17 Januari 2016 bertempat di Dodik Bela Negara Lembang Rindam III/Siliwangi dengan Keputusan Rektor Universitas Pendidikan Indonesia Nomor : 0224/UN40.R1/KM/2016 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Pengurus Unit Kegiatan Mahasiswa Protokol Bumi Siliwangi Universitas Pendidikan Indonesia.

Upacara pelantikan ini diawali dengan pembacaan Surat An-Nasr yang menunjukkan bahwa organisasi ini berlandaskan agama dan pembacaan Catur Dharma Protokol Bumi Siliwangi guna menanamkan Doktrin “Bersyarikat Karena Taat”. Pembacaan Surat Keputusan Direktur UPI Kampus Sumedang Nomor 267/UN.40.10/KM/2016 Oleh Maulana, M.Pd. selaku Pembina Harian I. Peralihan kepemimpinan ini diawali dengan penandatanganan Berita Acara Serah Terima Jabatan oleh Deputi Utama Satuan Sumedang Larang Tahun Bhakti VIII dan Deputi Utama Satuan Sumedang Larang Tahun Bhakti IX.

Dilanjutkan dengan penyematan evolet Deputi Utama oleh Direktur UPI Kampus Sumedang Dr. Herman Subarjah, M.Si. Kepada Deputi Utama Satuan Sumedang Larang. Pada kesempatan ini, Direktur UPI Kampus Sumedang melantik Dewan Pengurus Probumsil UPI Satuan Sumedang Larang. Pada upacara ini Direktur UPI Kampus Sumedang menyampaikan amanat bahwa “Probumsil sudah memiliki tekad yang kuat untuk berkembang serta harus mampu lebih mengeksistensikan diri. Probumsil berlandaskan pada Catur Dharma Probumsil dan Tri Dharma Perguruan Tinggi menunjukan bahwa Probumsil bisa masuk ke semua lini kegiatan keprotokolan”.

probumsil sumedang 1

Terimakasih kami haturkan kepada Direktur UPI Kampus Sumedang, Wakil Direktur, Ketua Program Studi PGSD Kelas, Ketua Program Studi PGSD Penjas, Kepala Bagian Keuangan dan SDM, Kepala Bagian Akademik dan Kemahasiswaan, Kepala Bagian AFTIK, Pembina Harian I, Pimpinan BEM UPI Kampus Sumedang Tahun 2016 dan seluruh mahasiswa yang menjadi tamu undangan yang telah hadir. Semoga dengan dilantiknya Dewan Pengurus PROBUMSIL Satuan Sumedang Larang dapat melebarkan kiprahnya dan menjadi protokol handal dan profesional. (Deputi Publikasi Probumsil)

 

Daftar Dewan Pengurus Protokol Bumi Siliwangi Satuan Sumedang Larang Tahun Bhakti IX :

Deputi Utama: Eni Haryani (PGSD, 2013)

Asisten Deputi Utama Bidang Kesekretariatan : Mamay Rahayu Aisyah (PGSD, 2015)

Asisten Deputi Utama Bidang Penugasan : Hiskianta Karo Sekali (PGSD, 2014)

Bidang Administrasi : Riris R Rinanda (PGSD, 2014)

Bidang Keuangan : Septiani (PGSD, 2013)

Bidang Sumber Daya Korps : Adi Ardiansyah (PGSD Penjas, 2014)

Bidang Humas dan Publikasi : Nindi Karlina (PGSD, 2013)

Bidang Peraturan : Yuni Rahayu (PGSD, 2015)

Bidang Logistik : Rohmatun Nurul Badar (PGSD, 2015)