Kiprah Alumni Program Studi Pariwisata Manajemen Industri Katering di Industri Pariwisata


Program Studi Pariwisata Manajemen Industri Katering Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial melaksanakan Eminence Lecture pada 17 Februari 2020.  Kegiatan dilaksanakan di Ruang Auditorium Lantai 6 Gedung Numan Soemantri (FPIPS) Universitas Pendidikan Indonesia. Pemateri pada kegiatan ini adalah Sous Chef Pastry Dwiyanti Cintaningrum S.Par, kedua Ririn Lestari S.Par., MM.Par. Ketiga Astrid Ilmina S.Par, dan terakhir adalah Wiwin Maryati, S.Par., S.I.Pust.

Dr. Dewi Turgarini selaku penggagas acara kegiatan tersebut menyampaikan bahwa ini adalah upaya menyosialisasikan kiprah para alumni Prodi MIK di Industri Pariwisata yang sudah berdiri sejak tahun 2005.  Di usia yang akan menginjak 15 tahun pada 2020, menjadi sebuah momentum penting bagi para alumni berbagi kisah sukses kepada para adik-adik angkatannya yang berjumlah 300 orang dalam berjuang dan bekerja keras di Industri yang menjadi unggulan negara Indonesia. Kegiatan yang dilaksanakan Program Studi Manajemen Industri Katering bekerjasama dengan Himpunan Mahasiswa Prodi MIK menurut Dekan FPIPS Dr. Agus Mulyana saat membuka acara Eminence Lecture dapat memberikan motivasi dan pengalaman belajar dari para profesional yang juga merupakan alumni Prodi MIK.

Pada kesempatan tersebut Sous Chef Pastry Dwiyanti Cintaningrum S.Par yang merupakan angkatan pertama pada tahun 2005. Memaparkan eksistensinya selama bekerja di industri perhotelan khususnya bidang pastry. Rupanya Ia memiliki hasrat untuk menggali keahlian di bidang pastry khususnya dekorasi cake, Produksi dan Dekorasi Buffet, Chocolate Pralime, Chocolate Showpiece, Pastillage Showpiece, Plated Drssert, Sugar Flowt Decoration. Saat ini ia bertugas di Hotel dan Resorts Waldirf Astoria DIFC Dubai.

Menarik mengikuti pemaparan tentang pengalamannya bergelut dalam bidang pastry di level dunia sudah diperoleh dengan pengalamannya Sebagai chef pastry di The Addtess Boulevard, The Regis Sbu Dhabi, Sheraton Dubai Creek, Fairmont The Palm Dubai, Time Grand Plaza Hotel, Sheraton Bandung, Grand Preanger Bandung. Ia memiliki pengalaman dan kemauan yang keras untuk terus belajar, hal ini menjadikannya menjadi yang terbaik dalam bidangnya.

Secara profesional ia meraih prestasi sebagai juara pertama kategori pastry F & B Master AP & T Regionals Arabian Peninsula & Turkey Tahun 2019, Juara pertama kategori Pastry F & B Masters Sub Regionals Uni Emirat Arab Tahun 2019. Sertifikat beragam pelatihan pastry internasional pun diperolehnya seperti L’ecole du chocolate Valrhona Crostate Tarte, Essential Food Safety, Diploma Emirates Snack Food.

Ia menyampaikan proses pembelajaran yang dapat dibagikan kepada para mahasiswa dan dosen Prodi MIK adalah harus punya keinginan untuk belajar dan tekad yang kuat. Hal yang luar biasa adalah pengakuan secara internasional saat masuk ke dalam buku Flavel Monteiro berjudul “Thought Process When Imagination Becomes Emotion” dimana hanya ada 12 Chef Pastry kelas dunia yang terdapat dalam buku ini, salah satunya adalah Chef Dwi. Kunci sukses baginya yang terjun secara profesional sebagai chef bereputasi internasional adalah saat mendapatkan apresiasi dari mereka yang menikmati hasil olahan pastrynya. Ia menyampaikan kepada para mahasiswa yaitu “Jangan Pernah Berhenti Belajar, Karena Hidup Tidak Pernah Berhenti Mengajarkan Sesuatu.” Di penghujung paparannya ia menyerahkan karya bukunya terhadap Ketua Program Studi di tiga masa kepemimpinan, yaitu Dr. Sumartini Sutanto (2005-2011), Agus Sudono, S.E., MM (2011 – 2019), dan Dr. Dewi Turgarini (2019 – 2023). Serta doorprize buku kepada mahasiswa yang aktif bertanya yaitu Haris Angkatan 2019.

Pemateri kedua adalah Ririn Lestari S.Par., MM.Par. ia saat ini menjabat sebagai Wakil Kepala Sekolah Sekolah Menengah Kejuruan Al Amanah di Cibaduyut. Ririn adalah alumni dari Program Studi Manajemen Industri Katering angkatan tahun 2006.

Prestasinya luar biasa dengan produktifnya menulis empat buku pelajaran bagi pelajar SMK Pariwisata. Dalam kesempatan tersebut ia menyampaikan kepada para mahasiswa, dosen dan tamu undangan apabila ingin menjadi penulis buku terdapat kiat suksesnya. Kiat sukses tersebut adalah 1) memilih topik yang dikuasai 2) menentukan kerangka bab 3)mencari referensi dari buku yang serupa 4) menggunakan sumber yang jelas 5) menggunakan bahasa yang mudah dipahami 6) mengecek ulang hasil tulisan berulang kali 7) manajemen waktu yang baik 8) jangan terpengaruh oleh mood. Ia pun menyitir kata-kata dari Steve Jobs, untuk melakukan pekerjaan yang hebat hanya melalui satu cara yaitu untuk mencintai apa yang dilakukan.  Ia pun secara simbolis menyerahkan karya bukunya kepada Dr. Dewi Turgarini Ketua Program Studi Manajemen Industri Katering.

Astrid Ilmina S.Par sebagai pemateri ketiga yang merupakan owner Iburahay Katering. Astrid adalah alumni angkatan 2006, yang sejak masa kuliah ditantang dengan kondisi finansial yang terbatas. Ia sejak masa kuliah sudah memiliki pengalaman bekerja part time di McDonald King Plaza, training di Savoy Homan Hotel, McDonald Marina Square Singapore.

Pendirian usaha katering ia lakukan karena merasa tertantang untuk mengembangkan usaha Katering yang memang ilmu dasarnya  sudah  ia kuasai. Hingga saat ini ia berusaha terus agar dapat meningkatkan kualitas dengan harga terjangkau. Ia tidak takut dengan komoetisi, karena ia yakin bahwa rejeki tidak akan salah pilih. Pemasaran dilakukan melalui beragam cara diantaranya juga menggunakan media sosial instagram, facebook, namun yang terpenting adalah dengan brosur dan sampel makanan yang efektif dengan jalur pemasaran dari mulut ke mulut sehingga kliennya loyal terhadap usaha kateringnya.

Hubungan antara Iburahay Katering yang dipimpinnya dengan para mahasiswa Program Studi MIK hingga saat ini erat dengan banyaknya mahasiswa yang casual dan bahkan membuat skripsi tentang usahanya. Ia menyampaikan pesan bagi mahasiswa jangan pernah mengabaikan peluang yang ada untuk bekerja saat masih menjadi mahasiswa karena itu yang akan meningkatkan kemampuan softskill dan hardskill.

Pemateri terakhir Wiwin Maryati, S.Par., S.I.Pust adalah alumni angkatan 2006 dari Program Studi Manajemen Industri Katering. Alumni yang lulus cum laude pada masanya ini adalah owner Cireng Keyzia yang sudah memiliki 10 varian rasa. Produk cirengnya sudah menyebar ke berbagai wilayah di Indonesia bahkan sudah merambah sebagai produk oleh-oleh hingga ke mancanegara.

Dalam kesempatan itu ia menyampaikan perjalanannya berjuang memproduksi cireng sebagai kudapan khas orang Sunda penduduk asli di Jawa Barat. Usaha ini dibangun dengan kerja keras, dan keyakinan bahwa semua kesuksesan adalah karunia dari Allah Yang Maha Kuasa. Ia yang pernah bekerja di lembaga pendidikan dan juga suami yang bekerja di dunia perbankan pun akhirnya memutuskan fokus menjual produk cireng yang sudah dilaksanakan sejak tahun 2016, karena secara finansial lebih mensejahterakan dan meningkatkan waktu yang berkualitas bagi keluarga.

Pada kesempatan tersebut banyak mahasiswa yang bertanya dan berminat untuk berwirausaha, Wiwin menyampaikan agar dapat sukses saat berwirausaha harus bergabung dalam komunitas yang dapat memberikan informasi legalitas usaha dan peluang untuk event-event yang akan menunjang pemasaran produknya. Acara eminence lecture menjadi menarik saat para mahasiswa begitu antusias mendapat doorprize cireng Keyzia itu, dan diikuti sesi foto bersama para pemateri, dosen dan mahasiswa (Dr. Dewi Turgarini Ketua Program Studi Manajemen Industri Katering).