MWA Serukan Soliditas demi Kemajuan UPI

Sekretaris MWA, Prof. Tatang Muhtar, menyampaikan pidatonya dalam Upacara Dies Natalis ke-68 UPI pada Kamis (20/10/2022)

Bandung – UPI

“Tidak sedikit permasalahan yang dihadapi UPI, karena itu  diperlukan soliditas dari berbagai pilar yang ada,” tegas Sekretaris Majelis Wali Amanat (MWA) UPI, Prof. Dr. Tatang Muhtar, M.Si., dijumpai selepas prosesi Upacara Dies Natalis ke-68 UPI di Gedung Achmad Sanusi pada Kamis (20/10/2022).

Menurutnya, soliditas begitu penting untuk dikedepankan guna kemajuan UPI, terutama oleh tiga pilar universitas, yakni MWA, Senat Akademik (SA), dan Rektorat. “Soliditas dan sinergitas di antara ketiga pilar tersebut akan membuat UPI lebih baik lagi,” tambahnya.

Selain itu, Prof. Tatang menambahkan bahwa kemajuan UPI membutuhkan keterlibatan dari semua lapisan civitas akademika. “Dibutuhkan adanya satu soliditas, kerja sama dari seluruh civitas akademika. Termasuk juga karyawan dan mahasiswa,” tuturnya.

Guru Besar Bidang Ilmu Pedagogi Olahraga tersebut menjelaskan bahwa soliditas harus terus dipacu demi menghasilkan inovasi demi kemajuan UPI. “Inovasi-inovasi inilah yang nanti akan menentukan masa depan UPI ke depan yang lebih baik lagi,” ujarnya.

Menurutnya UPI masih memiliki berbagai masalah yang harus segera diselesaikan. Salah satunya adalah pemerataan pembangunan di antara UPI Kampus Bumi Siliwangi dan kampus-kampus UPI di daerah.  “Ke depan, kampus kampus daerah ini merupakan skala prioritas dalam pembangunan karena potret UPI itu bukan hanya di Bumi Siliwangi tapi juga di lima kampus daerah,” tegasnya.

Walau demikian, Prof. Tatang tidak menampik berbagai kemajuan yang telah UPI capai sampai saat ini. “Dari perjalanan yang cukup panjang dari perkembangan UPI, saya lihat sudah begitu banyak kemajuan yang tampak,” imbuhnya. Kemajuan tersebut didorong oleh berbagai prestasi dari skala nasional maupun internasional yang sukses diraih UPI.

Prof. Tatang dalam pidatonya menilai baik kinerja Rektor atas kemajuan yang dialami UPI. “Dalam hal ini, Pak Rektor mungkin sudah bekerja sekeras mungkin bahwa UPI harus lebih maju lagi,” katanya.

Sebagai bentuk soliditas antara tiga pilar UPI, Prof. Tatang mengatakan bahwa saat ini MWA, SA, dan Rektorat sedang merumuskan statuta revisi yang sesuai dengan kondisi dan tuntutan yang relevan. “Semoga melalui ini, UPI dapat lebih maju lagi,” pungkasnya. (Kevinadya kontributor Humas UPI, Ed HN)