Prodi Sosiologi Gelar Olimpiade Sosiologi Tingkat SMA/MA Se-Pulau Jawa 2015

Bandung, UPI

Himpunan Mahasiswa Pendidikan Sosiologi dan Program Studi Pendidikan Sosiologi Universitas Pendidikan Indonesia menggelar Olimpiade Sosiologi untuk siswa SMA/MA se-Pulau Jawa. Olimpiade yang ketiga kalinya ini terdiri atas Provinsi Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, dan Jawa Timur. Olimpiade Sosiologi ini dimaksudkan untuk memfasilitasi dan memberikan apresiasi kemampuan mata pelajaran Sosiologi kepada peserta didik tingkat SMA/MA se-Pulau Jawa.

Setiap sekolah yang akan mengikuti olimpiade  hanya diperbolehkan mengirimkan maksimal tiga delegasi (peserta didik) sebagai peserta dan seorang guru pembimbing. Selama peserta mengikuti seleksi Olimpiade Sosiologi, para guru pembimbing diikutsertakan dalam seminar ataupun workshop di ruangan tertentu. 1-1

Olimpiade Sosiologi ini terdiri atas tiga tahapan seleksi. Olimpiade kali ini terdiri atas dua mata lomba yakni olimpiade (esai) dan cerdas cermat sosiologi. Hadiah yang ditawarkan sebagai berikut:

Olimpiade Sosiologi Hadiah
Juara I Rp. 3.000.000,- (Tiga Juta Rupiah) + Tropi + Piagam Penghargaan
Juara II Rp. 2.500.000,- (Dua Juta Lima Ratus Ribu Rupiah) + Tropi + Piagam Penghargaan
Juara III Rp. 2.000.000,- (Dua Juta Rupiah) + Tropi + Piagam Penghargaan
Juara Harapan I Rp. 1.500.000,- (Satu Juta Lima Ratus Ribu Rupiah) + Tropi + Piagam Penghargaan
Juara Harapan II Rp. 1.000.000,- (Satu Juta Rupiah) + Tropi + Piagam Penghargaan
Juara Esai Terbaik Rp. 300.000,- (Tiga Ratus Ribu Rupiah) + Tropi + Piagam Penghargaan
Juara Presentasi Terbaik Rp. 300.000,- (Tiga Ratus Ribu Rupiah) +Tropi + Piagam Penghargaan

 

Cerdas Cermat Hadiah
Juara I Rp. 4.000.000,- (Empat Juta Rupiah) + Tropi + Piagam Penghargaan
Juara II Rp. 3.500.000,- (Tiga Juta Lima Ratus Ribu Rupiah) + Tropi + Piagam Penghargaan
Juara III Rp. 2.500.000,- (Dua Juta Lima Ratus Rupiah) + Tropi + Piagam Penghargaan