Rektor UPI Meresmikan Gedung Baru SMP Laboratorium UPI Cibiru

 

Cibiru, UPI

Rektor UPI Prof.Dr.H.Rd.Asep Kadarohman, M.Si resmikan gedung baru SMP Laboratorium Percontohan UPI Kampus Cibiru, Rabu (5/9/18), dengan penambahan gedung baru tersebut, pembelajaran di SMP Laboratorium Percontohan UPI Kampus Cibiru diharapkan lebih maksimal.

Acara ini akan dibuka dengan sambutan dari ketua pelaksana Ayi Jaja Jamaludin, S.Pd. selaku kepala sekolah SMP Labroratorium Percontohan UPI Kampus Cibiru. Acara dilanjutkan dengan sambutan dari Komite Sekolah Hariman Surya, M.Pd., Kepala Dinas Kabupaten Bandung Dr.H.Juhana, M.MPd., Direktur Kampus Cibiru Dr.Asep Herry Hernawan, M.MPd., Kepala BPS UPI Dr.Prayoga Bestari, S.Pd, M.Si. sekaligus pemaparan program umum Labschool lalu memberikan  penghargaan bagi siswa dan guru berprestasi., Wakil Rektor UPI Bidang Perencanaan, Pengembangan dan Sistem Informasi Prof. Dr. Aim Abdul Karim, M.Pd., dan Rektor UPI Prof. Dr. H. Rd. Asep Kadarohman, M.Si.

Setelah sambutan selesai, acara dilanjutkan dengan pemotongan pita dan penyerahan kunci mobil operasional dari Rektor UPI kepada perwakilan pimpinan Labschool Cibiru dan Labschool Bumi Siliwangi, kemudian pemotongan tumpeng oleh Rektor UPI.

Tamu undangan berjumlah sekitar 160 orang dari berbagai kalangan, antara lain: civitas universitas UPI, pemerintah stempat, instansi terdekat, kepala-kepala sekolah terdekat, guru-guru Labschool, dan siswa SMP Lab UPI Cibiru.

Beragam hiburan turut memeriahkan acara tersebut, seperti nyanyi solo, tarian, silat, marching band, paduan suara, perkusi, dan angklung. Acara diakhiri oleh makan bersama.

Pembangunan gedung baru merupakan penambahan kelas yang bertujuan agar pembelajaran berjalan dengan lebih maksimal. “Labschool merupakan lembaga pendidikan yang baik, bervisi misi ke depan, dan mempunyai guru-guru muda yang energik, kreatif, serta bersemangat dalam mendidik siswa-siswinya. Semoga pendidikan labschool menjadi pendidikan yang terbaik,” ujar salah satu orang tua siswa. (DN)