UPI Tandatangani Naskah Kerjasama dengan Universitas Suez Canal

Kairo, UPI2

Rektor Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), Prof. Dr. Sunaryo Kartadinata, M.Pd., dan Rektor Universitas Suez Canal, Prof. Dr. Mamdouh Ghurab, Senin (16/2/2015), menandatangani MoU kerja sama pendidikan dan ilmu pengetahuan di kantor rektorat Universitas Suez Canal Ismailia. Penandatanganan disaksikan Atase Pendidikan KBRI Cairo, Dr. Fahmy Lukman, M.Hum, delegasi UPI dan Direktur Pusat Studi Indonesia.

Rektor UPI pada kesempatan tersebut menegaskan bahwa MoU yang baru saja ditandatangani harus segera diimplementasikan dalam kegiatan nyata. “Kami berharap dalam waktu tidak terlalu lama, poin-poin dalam MoU sudah ada yang diimplementasikan,” kata Prof. Sunaryo seperti diberitakan www.atdikcairo.org.

Rektor UPI menambahkan, “UPI menawarkan beasiswa untuk mahasiswa Mesir sebanyak 10 beasiswa program S1 dan S2, kami berharap Suez Canal University bisa mengambil sebagian dari jumlah tersebut di tahun akademik 2015/2016 ini. Selain itu, pada Maret ini, UPI juga mengundang Satu Guru Besar Linguistik Universitas Suez Canal.”1

Rektor Universitas Suez Canal, Prof. Mamdouh Ghurab menyambut baik tawaran UPI, dan akan segera memprosesnya. Prof. Ghurab berharap dapat belajar banyak dari Indonesia, khususnya dalam bidang-bidan teknologi dan ilmu pengetahuan.

“Kita semua tahu bahwa Indonesia sudah melesat jauh dalam bidang teknologi, untuk itu perlu meningkatkan kerja sama di bidang-bidang iptek dengan Indonesia,” kata Prof. Mamdouh.

MoU antara kedua perguruan tinggi ini meliputi bidang yang menjadi perhatian bersama, antara lain: Educational Sciences, Social Science Education, Language and Literature Education, Mathematic and Science Education, Tecnology and Vocational Education, Sport and Health Education, Economic and Bussiness Education, Art and Design Education.

Dalam pelaksanaannya Kerja sama dalam bidang-bidang di atas direalisasikan dalam bentuk: pertukaran materi pendidikan dan riset, penerbitan bahan-bahan publikasi, pertukaran mahasiswa, joint research, pertukaran program sistem informasi, double degree, joint degree dan lain-lain. (MJ)