61 Proposal PKM Presentasikan Hasil Risetnya

Bandung, UPI

Sesuai dengan jadwal yang diberikan oleh Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi, presentasi dilaksanakan 3 hari. Untuk Hari pertama, perguruan tinggi yang berkesempatan presentasi ada 21 kelompok, yang terdiri atas 3 kelompok dari Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), 13 kelompok dari Politeknik Negeri Bandung (POLBAN), 3 kelompok dari Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Jenderal Achmad Yani (STIKES A. Yani), 1 kelompok dari Universitas Kristen Maranatha (UKM) dan 1 kelompok dari Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan (IKIP) Siliwangi.

Penjelasan tersebut disampaikan Ketua Pelaksana Monitoring dan Evaluasi (Monev) Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) 5 Bidang Tahun 2019 Dr. Hj. Tri Indri Hardini, M. Pd., saat ditemui disela-sela kegiatan di Museum Pendidikan Nasional (Mupenas) UPI Jalan Dr. Setiabudhi No. 229 Bandung, Jumat (28/6/2019).

Lebih lanjut diungkapkan,”Hari kedua akan ada 20 kelompok yang tampil, yaitu 4 kelompok dari UPI dan 16 kelompok dari Universitas Jenderal Achmad Yani (UNJANI). Sementara itu untuk hari terakhir, sebanyak 20 kelompok dari UPI akan melaporkan kemajuan PKM mereka. Monev PKM dijalankan untuk mengetahui sejauhmana penerima hibah PKM telah menjalankan kegiatannya sesuai dengan apa yang telah direncanakan, serta untuk mengetahui apakah kegiatan tersebut dapat diselesaikan tepat waktu atau tidak.”

Monitoring dan evaluasi terhadap PKM juga merupakan bentuk akuntabilitas dari penerima hibah, tegasnya, baik yang terkait dengan aspek input, proses, maupun output kegiatan. Presentasi dilakukan selama 10 menit dan dilanjutkan dengan tanya jawab 10 menit. Hasil dari monev inilah yang akan menentukan apakah kelompok PKM ini layak mendapatkan tiket ke Pimnas yang akan diselenggarakan di Universitas Udayana, Denpasar, Bali. (dodiangga)