Dr. A. Jajang W. Mahri, M.Si, Raih Guru Besar Bidang Ilmu Ekonomi dan Bisnis  Islam

Rektor Universitas Pendidikan Indonesia Prof. Dr.  H. M. Solehuddin M.Pd., M.A didampingi Wakil Rektor Bidang Pendidikan dan Kemahasiswaan, Prof. Dr. Didi Sukyadi, M.A, Wakil Rektor Bidang Inovasi, Kebudayaan dan Sistem Informasi, Prof. Dr. H. Agus Rahayu, M.P, serta Wakil Rektor Bidang Riset, Usaha dan Kerja sama, Prof. Dr. Bunyamin Maftuh, M.Pd., M.A secara resmi menyerahkan surat keputusan pengangkatan jabatan akademik/fungsional dosen sebagai profesor/guru besar kepada dosen FPEB UPI  Dr. A. Jajang W. Mahri, M.Si dalam bidang ilmu ekonomi dan bisnis Islam di ruang rapat Gedung University Center Lantai 3 (9/10/2023).

Hadir sejumlah pimpinan Dewan Guru Besar diantaranya Ketua Dewan Guru Besar Prof. Dr. H. Didi Suryadi, M. Ed dan Sekretaris Dewan Guru Besar Prof. Dr. Hj. Aan Komariah, M.Pd. Pimpinan Senat Akademik diantaranya Ketua Senat Akademik Prof. Dr. Sumarto, M. SIE dan Sekretaris Senat Akademik Prof. Dr. Elly Malihah, M.Si serta Kepala Biro SDM Dr. Liris Raspatiningrum, M.Pd. Penyerahan surat pengangkatan jabatan akademik/fungsional dosen sebagai profesor/guru besar dihadiri oleh Dr. A. Jajang W. Mahri, M.Si didampingi  Dekan Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis (FPEB) Prof. Dr. H. Eeng Ahman, MS. 

Prof. Dr. A. Jajang W. Mahri, M.Si, merupakan tenaga dosen pada Program Studi Ilmu Ekonomi dan Keuangan Islam dan Program Studi Pendidikan Ekonomi pada Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis Universitas Pendidikan Indonesia. Prof. Dr. A. Jajang W. Mahri, M.Si, menempuh pendidikan formal SD, SMP, SMA di Tasikmalaya, kemudian menyelesaikan pendidikan Sarjana (S1) Program Studi Pendidikan Ekonomi dan Koperasi IKIP Bandung Tahun 1992. Selanjutnya menyelesaikan pendidikan Magister (S2) Tahun 2003 dan pendidikan Doktor (S3) Tahun 2011 pada bidang ilmu ekonomi Program Pascasarjana Universitas Padjadjaran.

Selama berkarir menjadi dosen, Prof. Dr. A. Jajang W. Mahri, M.Si mengampu mata kuliah Ekonomi dan Bisnis Syariah, Ekonomi Pembangunan Islam, Keuangan Mikro Islam, Metodologi Penelitian Ekonomi dan Keuangan Islam, Seminar Ekonomi dan Keuangan Islam, Ekonomi Pembangunan serta Perekonomian Indonesia.  

Prof. Dr. A. Jajang W. Mahri, M.Si merupakan salahsatu perintis berdirinya Program Studi Ilmu Ekonomi dan Keuangan Islam sejak Tahun 2011. Selama dua periode yaitu pada  Tahun 2013-2017 dan Tahun 2017-2021, Prof. Dr. A. Jajang W. Mahri, M.Si mendapatkan kepercayaan menjadi Ketua Program Studi Ilmu Ekonomi dan Keuangan Islam FPEB UPI. 

Selama masa pengabdianya menjadi Ketua Program Studi Program Studi Ilmu Ekonomi dan Keuangan Islam, secara kelembagaan banyak menyumbangkan prestasi bagi pencapaian kinerja kelembagaan FPEB dan UPI baik dari mahasiswa maupun dosen. Program Studi Ilmu Ekonomi dan Keuangan Islam mendapat banyak pengakuan sebagai program studi berkualitas, berprestasi sangat baik serta disegani baik dari dalam negeri maupun dari masyarakat luas serta komunitas internasional di luar negeri. Salahsatu prestasinya mendapat pengakuan dari Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah (KNEKS) sebagai 10 Program Studi Ekonomi Islam/Syariah terbaik di Indonesia. 

Pada masa kepemimpinanya, Program Studi Ilmu Ekonomi dan Keuangan Islam  FPEB UPI memperoleh sertifikat standar mutu ISO 9001:2015, memperoleh Akreditasi “A” dari BAN PT, menyiapkan proses akreditasi internasional AQAS, terakreditasi UNGGUL, dan menyiapkan hampir semua ekosistem yang diperlukan agar Program Studi Ilmu Ekonomi dan Keuangan Islam terus tumbuh dan berkembang menjadi program studi leading and outstanding yang direkognisi secara nasional maupun global.

Disamping aktif melaksanakan tridharma di perguruan tingginya, Prof. Dr. A. Jajang W. Mahri, M.Si juga aktif sebagai Ketua Ikatan Ahli Ekonomi Islam (IAEI) Komisariat UPI dari Tahun 2017 sampai sekarang. Pengurus DPP Ikatan Ahli Ekonomi Islam Tahun 2019 sampai sekarang.  Ketua Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) Jawa Barat Tahun 2022 sampai sekarang.  Ketua Forum Dosen Ekonomi dan Bisnis Islam (FORDEBI) Jawa Barat  Tahun 2018 sampai Tahun 2022. Sekretaris Aliansi Program Studi Ekonomi Islam Indonesia Tahun 2017 sampai 2021. Penasehat Investasi Pemda Provinsi Jabar Than 2020-2022. Tim Penyusun Rancangan Peraturan Gubernur Jabar tentang Pengembangan Ekonomi dan Keuangan Syariah di Jawa Barat Tahun 2021. Anggota Senat Akademik UPI Tahun 2021 sampai sekarang. Ketua Tim Manajemen Pendampingan SMK Pusat Keunggulan UPI Tahun 2021 sampai sekarang (Humas UPI/Yana Setiawan)