KKN Tematik UPI Diharapkan Dapat Bantu Guru Dampingi Siswa di Masa Pandemi

KKN merupakan wujud dari praktik kegiatan pembelajaran dalam rangka penerapan ilmu pengetahuan yang bersifat interdisipliner yang dilaksanakan oleh mahasiswa secara langsung di tengah lingkungan. Pelaksanaan KKN diharapkan dapat meningkatkan empati mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia serta dapat memberikan sumbangan penyelesai persoalan yang ada di masyarakat, terutama di tengah masa pandemi Covid-19 seperti saat ini. Dalam pelaksanaannya terdapat beberapa tahapan, diantaranya yaitu persiapan, pembekalan, observasi, sampai tahap evaluasi. Persiapan merupakan tahap awal sebelum KKN dilaksanakan. Pada pelaksanaannya mahasiswa KKN diharapkan dapat memberikan bantuan pemikiran, tenaga, serta ilmu pengetahuan dalam merencanakan dan melaksanakan program. Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik  Pencegahan dan Penanggulangan Dampak COVID 19 UPI Gelombang II tahun 2020 dilaksanakan pada bulan November hingga Desember 2020 di tengah-tengah kondisi pandemic COVID-19 yang tengah merebak di Indonesia pada awal Maret lalu hingga sekarang. Materi yang diberikan merupakan memberikan wadah pengabdian bagi mahasiswa berupa KKN Tematik bertema “Pencegaha dan Penanggulangan COVID 19”. Jika pada tahun sebelumnya, mahasiswa terjun langsung ke masyarakat, kali ini UPI mengarahkan mahasiswa nya untuk melaksanakan KKN daring di daerah tempat tinggal masing-masing secara individu. Koordinasi ini juga dilakukan antara mahasiswa dan dosen pembimbing 2 lapangan (DPL) agar pelaksanaan program kerja dapat sesuai dengan keadaan masyarakat di sekitar. Evaluasi kemudian dilaksanakan pada akhir masa KKN.

Persebaran virus COVID-19 yang begitu cepat meluas ke 34 Provinsi, telah berhasil mengubah tatanan masyarakat Indonesia. Pemerintah sudah melakukan berbagai upaya pencegahan seperti kebijakan Work From Home, Physical Distancing bahkan hingga Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) untuk memutuskan mata rantai penyebaran virus. Pandemic ini tidak menyurutkan UPI (Universitas Pendidikan Indonesia) untuk tetap meng-Edukasi masyarakat. Universitas dengan latar belakang ‘Pendidikan’ ini, meluncurkan program KKN gelombang II yang berbeda dari biasanya, Jika pada tahun sebelumnya, mahasiswa terjun langsung ke masyarakat, kali ini UPI mengarahkan mahasiswa nya untuk melaksanakan KKN daring di daerah tempat tinggal masing-masing secara individu.

Sesuai dengan tema yang dicanangkan, Universitas Pendidikan Indonesia memberikan program wajib dan menawarkan beberapa program pilihan untuk pelaksanaan KKN Tematik Pencegahan dan Penanggulanan COVID 19 ini yakni; Penanggulangan dampak Covid-19 di Bidang Pendidikan (Wajib) , Program edukasi pencegahan Covid-19, Program yang sesuai dengan kondisi lingkungan mahasiswa berada yang terkait dengan penanganan dan pencegahan Covid-19, dan program-program yang terkait dengan kebutuhan Pemkot Bandung dan Pemkab Bandung terutama yang berkaitan dengan pendataan masyarakat untuk mendukung penanganan, pencegahan, dan dampak Pandemik Covid-19 secara daring. (IMK/JN)