Melahirkan Generasi Aktif Melalui Welcome To HMCH

Bandung, UPI

Sebagai salah satu himpunan paling dewasa di lingkungan organisasi kemahasiswaan Universitas Pendidikan Indonesia, jelas pasti HMCH melahirkan generasi-generasi hebat. Tepat pada tanggal 24 September kemarin, HMCH telah menatap tunas-tunas harapan baru, yaitu dengan hadirnya mahasiswa baru PKn 2017. Untuk itu dalam rangka menyambut tunas-tunas baru itu BEM HMCH melalui Bidang Organisasi mengadakan sebuah kegiatan penyambutan dan akrabisasi dengan rumahnya sendiri, yaitu Himpunan Mahasiswa Civics Hukum. Kegiatan tahunan yang biasa dilakukan ini bertema “HMCH Milik Kita Bersama”.

Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Minggu, tanggal 24 September 2017, di Auditorium FPIPS UPI Lt. 6, kegiatan diisi dengan dua kegiatan inti. Kegiatan pertama diisi dengan pematerian mengenai Sejarah HMCH yang langsung disampaikan oleh Prof. Dr. Cecep Darmawan, S.Pd., S.IP., M.H., M.Si, dan pematerian mengenai Menjadi Mahasiswa Akademisi dan Organisatoris, yang disampaikan langsung oleh Dr. Epin Saepudin, M.Pd, yang keduanya juga pernah menjabat Ketua Himpunan Mahasiswa Civics Hukum. Kegiatan pematerian ini merupakan salah satu kegiatan yang sangat esensial, karena diharapkan dengan pematerian ini mahasiswa baru bisa mengenal Himpunan Mahasiswa Civis Hukum dan melahirkan generasi yang aktif dalam akademik dan organisasi sehingga Himpunan Mahasiswa Civics Hukum bisa mencetak calon pemimpin bangsa yang paripurna.

Antusiasme dalam kegiatan ini, juga terlihat dari para mahasiswa baru PKn 2017 yang saling beradu menampilkan kreasi seninya masing-masing. Terlihat dari penampilan kelas PKn 2017 A yang menampilkan kolaborasi tari Kecak dari Bali dengan musikalisasi puisi, tak mau kalah saing kelas PKn 2017 B pun sebaliknya menampilkan sebuah keiriannya itu dengan sebuah penampilan paduan suara yang menyanyikan lagu Laskar Pelangi dan dibalut dengan tarian flashmoob modern. Selanjutnya, untuk pengenalan himpunan lebih jauh, kegiatan ini dilanjutkan dengan kegiatan parade BEM, DPM, dan parade empat Unit-Unit Khusus, yaitu MAPACH (Mahasiswa Pecinta Alam Civics Hukum), CHMC (Civics Hukum Motor Comunity), CHSS (Civics Hukum Soccer Society) dan UPP (Unit Pers Penerbitan).

Ketua Umum BEM HMCH, Agil Nanggala menuturkan bahwa kegiatan Welcome to Himpunan Mahsiswa Civics Hukum, penting bagi mahasiswa baru PKn 2017, karena dengan kegiatan ini mahasiswa baru dapat mengetahui di mana rumah mereka, karena rasa cinta terhadap almamater tidak mungkin tumbuh jika tidak ada pengenalan dan tidak ada rasa bangga terhadap almamater tersebut, di sinilah, BEM HMCH, berusaha menanamkan rasa cinta terhadap HMCH dan Departemen PKn, sebagai persiapan menuju pergantian tongkat estafet kepemimpinan organisasi,  nilai-nilai organisasi yang ada di HMCH perlu kita lestarikan, oleh karena itulah merupakan kewajiban pengurus HMCH, untuk merawat hal tersebut, dan menumbuhkannya kepada mahasiswa baru. Dan juga sebagai ajang penyambutan dari kami Himpunan Mahasiswa Civics Hukum, kepada mahasiswa baru Departemen PKn.

Sementara, ketua pelaksana kegiatan ini, Jaekson Jefri Peter menuturkan bahwa kegiatan Welcome to Himpunan Mahasiswa Civics Hukum ini merupakan acara yang penting bagi mahasiswa baru Pkn 2017 karena dengan kegiatan ini membantu mereka bisa lebih dalam mengenal Himpunan Mahasiswa Civics Hukum dan akan mempersiapkan kader-kader yang akademisi dan organisatoris. Menjadi mahasiswa itu pasti, tetapi menjadi mahasiswa yang berkualitas itu adalah sebuah pilihan. (Edah Jubaedah)