Melalui Arsip Universitas Diharapkan Pengelolaan Kearsipan Menjadi Akuntabel

 

4

Bandung, UPI

Arsip Universitas UPI menyelenggarakan kegiatan “Sosialisasi Program Kerja Arsip Universitas”, Rabu, 30 Maret 2016 di Gedung Kebudayaan UPI, Jln. Dr. Setiabudhi No. 229 Bandung. Kegiatan Sosialisasi bertujuan untuk menyampaikan informasi tentang dibentuknya Arsip Universitas berdasarkan Peraturan Rektor UPI nomor 6489/UN40/HK/2015 tentang Struktur Organisasi dan Tata Kerja Universitas Pendidikan Indonesia serta menyampaikan program kerja Arsip Universitas kepada semua unit kerja di lingkungan Universitas Pendidikan Indonesia agar mendapat apresiasi serta dukungan dalam penyelenggaraan kearsipan UPI.

Kegiatan ini dihadiri oleh para pejabat struktural di lingkungan UPI yang terdiri dari Para Wakil Dekan Bidang Keuangan dan Sumber Daya, Wakil Direktur Bidang Keuangan dan Sumber Daya Sekolah Pascasarjana SPs dan Wakil Direktur Kampus Daerah, Sekretaris LPPM, Para Kepala Biro, Para Direktur Direktorat, Kepala Perpustakaan, Kepala BPPU, Ketua SPM, Ketua SAI, Para Kepala Bagian, Para Kepala Divisi, Para Kepala Sub Bagian serta Para Kepala Seksi.

Dalam kegiatan tersebut Kepala Arsip Universitas Dr. H. A. Sobandi, M.Si, M.Pd. menyampaikan program kerja Arsip Universitas untuk jangka panjang maupun jangka pendek sesuai dengan tugas dan fungsi Arsip Universitas, yaitu pembinaan pengelolaan arsip dinamis dan  pengelolaan arsip statis, yang dijabarkan ke dalam empat program kerja utama, yaitu : Pengembangan Sistem Pengelolaan Kearsipan, Pegembangan Sistem Informasi Kearsipan, Pengembangan Sarana & Prasarana Kearsipan, dan Pengembangan Sumber Daya Manusia bidang Kearsipan.

3

Kegiatan ini mendapat apresiasi yang cukup baik dari semua peserta, dengan harapan hadirnya Arsip Universitas dapat memberikan solusi dalam pengelolaan dan penataan arsip sesuai dengan peraturan yang berlaku sehingga tata kelola arsip universitas yang akuntabel dapat terwujud. (Deny)