Pagelaran Seni 2015: Menjelajah Dunia Fantasi di Negeri Khatulistiwa

1-1Purwakarta, UPI

Pagelaran Seni Tari Drama dan Rupa UPI Kampus Purwakarta tahun 2015 baru saja usai. Pagelaran mahakarya mahasiswa UPI Kampus Purwakarta Angkatan 2014 ini diselenggarakan selama dua hari yaitu Selasa dan Rabu (15-16/12/2015) di Aula Barat UPI Kampus Purwakarta dengan maksud meningkatkan potensi dan kreativitas mahasiswa UPI Kampus Purwakarta, serta meningkatkan apresiasi sekaligus menjadi ajang memperkenalkan kesenian pada siswa SD sejak dini.

Pagelaran dan pameran yang dilaksanakan berdasarkan mata kuliah Seni Tari Drama dan Seni Rupa. Pagelaran dan pameran 2015 ini, memberi kesan tersendiri bagi para apresiator maupun pelaku seni. Pembukaan Pagelaran Seni Tari Drama dan Rupa 2015 dihadiri Ety Sukaesih M.Pd. dan Hj. Dian Kencana M.Pd. selaku dosen seni rupa serta Hayani Wulandari M.Pd. selaku dosen seni tari dan drama UPI Kampus Purwakarta.1-2

Tahun ini, Pagelaran mengambil tema “Fantasi di Negeri Khatulistiwa”. Mengapa? Karena di dalamnya ada berbagai macam tarian yang menggambarkan kekayaan yang ada di negeri kita, baik yang ada di daratan maupun di dalam laut. Selain itu fantasi dimaknai dengan “berimajinasi”. Sehingga, anak-anak terutama siswa sekolah dasar akan lebih bermain dengan imajinasinya ketika menonton pertunjukan pagelaran seni ini.

Di hari pertama (15/12), para pemain drama membawakan sebuah cerita yang berjudul “The Wonderful life of The Ocean”. Di dalamnya menceritakan gambaran laut yang dicemari atau dirusak oleh manusia. Selain drama, ada juga penampilan dari berbagai macam tarian, seperti udang, cumi-cumi, gurita, perahu, ketapang, bakau, kelapa, kerang, pari, rumput laut, ubur-ubur, dan elang. Pada hari kedua pagelaran (16/12), para pemain drama membawakan sebuah cerita yang berjudul “Kabayan and His Hometown, ceunah.”1-3

Untuk pertunjukan drama pada hari ke-2, terkesan lebih berkomedi karena pembawaan dari para pemain drama yang membawakan cerita tersebut. Di hari kedua di isi oleh tarian: jeruk, mangga, ayam kate, cetok, bangau, soang, kodok, tikus, bebegig, padi, dan kerbau. Selain pertunjukan tari dan drama, ada juga pameran seni rupa yang merupakan rangkaian dari acara pagelaran. Disana memamerkan berbagai hasil karya seni dari mahasiswa UPI Kampus Purwakarta.

Kesuksesan pagelaran tahun ini merupakan hasil dari kerja keras dari semua elemen yang mendukung acara tersebut. Tentunya ada saja hambatan dalam perjalanannya. Namun, karena kerja keras dari semua pihak, Pagerlaran Seni kali ini bisa mendatangkan banyak apresiator-apresiator baik dari sekolah dasar maupun dari masyarakat.1-4

“Hambatan tentu saja banyak, tetapi bisa kita lewati semuanya. Terbukti baru tahun ini penonton membludak jumlahnya mungkin karena adanya konsep baru dan kesiapan panitia yang lebih matang. Dengan tidak menyepelekan sebuah proses, Pagelaran Seni Angkatan 2014 ini bisa berjalan dengan baik.” ucap Arie Dharmawan, Ketua Pelaksana Pagelaran 2015, Sabtu (19/12/2015). (Firda&Mutia)1-7

1-6