UPI dan PT DAHANA (Persero) Tandatangani Perjanjian Kerja Sama Program Magang Mahasiswa Bersertifikat PT DAHANA

Subang, UPI

Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) dan PT DAHANA (Persero) sepakat melakukan Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama Program Magang Mahasiswa Bersertifikat PT DAHANA Batch I Tahun 2019 di Kampus PT Dahana Jl. Cikamurang km 12, Sadawarna, Kecamatan Subang, Kabupaten Subang, Jumat (1/3/2019)

“Di dalam nota perjanjian kerja sama program magang mahasiswa bersertifikat PT DAHANA (Persero) tersebut, UPI mendapatkan dukungan untuk pelaksanaan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, serta mendapatkan kemudahan akses data, informasi dan publikasi untuk keperluan penelitian dan pengabdian kepada masyakat sesuai persetujuan dari PT DAHANA (Persero),” demikian ungkap Kepala Divisi Kerjasama dan Hubungan Alumni Direktorat Kemahasiswaan UPI Dr. Sandey Tantra Paramitha, S.Si., M.Pd., yang hadir mewakili Wakil Rektor Bidang Riset, Kemitraan, dan Usaha UPI Prof. Dr. H. Didi Sukyadi, M.A.

Lebih lanjut dijelaskan bahwa dalam kerja sama tersebut, mahasiswa/mahasiswi UPI mendapatkan kesempatan untuk melaksanakan magang dan mengikuti kegiatan yang diselenggarakan oleh PT DAHANA (Persero) yang ada relevansinya dengan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.

“Pimpinan universitas menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada PT DAHANA (Persero) yang telah memberikan kesempatan kepada mahasiswa UPI untuk bisa magang di PT DAHANA (Persero) selama 6 bulan. Diharapkan, kerjasama ini bisa dikembangkan lagi dalam bentuk kerja sama lainnya dalam rangka menunjang Tri Dharma Perguruan Tinggi, diantaranya dalam bidang riset dan pengabdian kepada masyarakat,” tegasnya.

Sementara itu dalam kesempatan yang sama, Direktur Keuangan dan SDM PT DAHANA (Persero) Drs. Asmorohadi, MM., mengatakan bahwa kegiatan program magang mahasiswa bersertifikat merupakan bentuk kegiatan bersama antara Human Capital Indonesia (HCI) atau perkumpulan BUMN se-Indonesia dengan Perguruan Tinggi yang ada di Indonesia.

Ditegaskannya,”Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengalaman kepada mahasiswa sesuai dengan bidangnya untuk memperoleh kesempatan magang di bawah perusahaan BUMN di Indonesia. Sementara itu di sisi lain, kami mendapat dukungan dan kesempatan untuk mengikuti kegiatan ilmiah di UPI, seperti kegiatan penelitian, seminar, FGD, dan kegiatan lainnya.”

Diharapkan, UPI dapat menghadirkan narasumber dalam rangka peningkatan sumber daya manusia PT DAHANA (Persero) serta berbagi data, informasi, dan publikasi ilmiah dosen dan mahasiswa yang diperlukan dalam rangka pengembangan penelitian ilmiah dan pengembangan bisnis PT DAHANA (Persero). (dodiangga)