Kabar dari Perancis (24) : Tahun Baru di Paris – Peluncuran Warna Olimpiade (Jeux d’Olympiques)  

Oleh : Nenden Nurhayati Issartel (Koresponden, Perancis)

Tri Indri Hardini (Dosen, Universitas Pendidikan Indonesia)

Bagi orang Perancis seperti orang Eropa lainnya, peralihan tahun dari tahun lama ke tahun baru dengan segala perayaannya merupakan sesuatu yang sangat penting. Setiap tahun, untuk perayaan malam tahun baru di Paris, Avenue des Champs-Élysées merupakan pusat perayaan tahun baru pada tanggal 31 Desember dengan peluncuran kembang api yang menjanjikan kemegahan. Pada malam tanggal 31 Desember ini baik warga Paris maupun para wisatawan menikmati berbagai pertunjukan selain kembang api  dan keceriaan perayaan universal di akhir tahun dan menyambut tahun baru. Di jalan terindah di Paris, di Avenue des Champs-Élysées keluarga, kelompok teman-teman, tua dan muda, bahkan turis, berkumpul dan diperkirakan akan dihadiri antara  500.000 hingga sejuta orang.

Untuk dapat menyaksikan semua tontonan disarankan untuk tiba lebih awal antara Place de la Concorde dan Arc de Triomphe. Pemerintah kota berhak untuk menutup akses jika terjadi terlalu banyak kerumunan seperti tercantum dalam situs web Kota Paris. Bahkan, dengan adanya risiko besar serangan teroris, keamanan untuk perayaan tahun baru ini diperketat penjagaannya. 90000 aparat kepolisian ditambah 27.000 tentara bersenjata dikerahkan  untuk seluruh Perancis di dan khusus kota Paris akan ada 6000 polisi yang akan menjaga ketat perayaan ini.

Untuk tahun ini, perayaan tahun baru agak sedikit berbeda. Sebagaimana diketahui bahwa Olimpiade tahun 2024 akan dilaksanakan di Perancis, Kota Paris. Perayaan tahun baru ini dipakai juga sebagai ajang pelatihan keamanan bagi aparat yang akan menegakkan keamanan pada saat keramaian Olimpiade tahun depan. Balai kota Paris mengabarkan tentang program yang akan disuguhkan di ibu kota negara Perancis ini untuk merayakan tahun baru. Sebuah program yang meriah di sepanjang Avenue des Champs-Elysées yang akan menampilkan warna-warni Olimpiade.

Selain peluncuran warna untuk Olimpiade 2024, di jalan ini kita dapat menikmati pertunjukan musik dan seni, sebagai peralihan menuju tahun baru, dengan menandai perayaan Malam Tahun Baru yang merupakan juga malam Saint Sylvestre di bawah tanda Olimpiade dan Paralimpiade 2024.

Dalam siaran persnya anggota balai kota Paris menyatakan bahwa, perayaan besar ini “akan dijadikan kesempatan mengagumi berbagai prestasi teknis dan artistik yang disiapkan khusus untuk acara tersebut”. Oleh karena itu, mulai jam 7 malam, program yang kaya akan digelarkan bagi warga Paris, dan  juga mereka dari luar kota yang memutuskan untuk pergi ke ibu kota untuk menyaksikan semua ini.

Pada malam itu akan disuguhkan juga penampilan DJ perempuan Perancis : Marine Neuilly, Piu Piu dan Barbara Butch. Selain itu, untuk menjadikan malam ini seinteraktif mungkin dengan kehadiran publik, sebuah karaoke raksasa akan ditawarkan serta pertunjukan udara ”Deus ex machina”.DEUS EX MACHINA adalah kumpulan seniman dan desainer yang mengkhususkan diri dalam penciptaan dan pelaksanaan pertunjukan udara. Kelompok ini merupakan suatu grup yang kreatif, yang menyelenggarakan lokakarya desain dan latihan yang mempertemukan seniman dan teknisi sirkus kontemporer dengan mempergunakan efek panggung, dan kembang api. Kelompok ini didirikan pada tahun 2009 oleh para profesional di bidang hiburan, dan perusahaan ini mampu menguasai berbagai tingkat produksi khusus untuk kebutuhan bidang hiburan seperti pertunjukan jalanan, panggung, dan acara-acara yang mengesankan. 

Kelompok Deus ex Machina akan menyajikan “pertunjukan langsung pertama yang diadakan di kaki Arc de Triompheuntuk perayaan Tahun Baru ini”. Bukan hanya itu,  tayangan ini berlangsung. Secara eksklusif, penyanyi Slimane akan membawakan live “De l’Amour”, lagu yang akan mewakili Perancis di Eurovision 2024.

Untuk perayaan malam tahun baru 2024, orang yang hadir tidak dipungut biaya, alias gratis. Sebelum pertunjukkan kembang api, berbagai kegiatan direncanakan di sekitar Place de l’Etoile mulai jam 7 malam. Pada pukul 23:40, “Mapping  atau peta konsep “tentang  Paris, Olimpiade, perubahan kota dan wajah Olimpiade akan diproyeksikan di Arc de Triomphe selama sepuluh menit sebelum pertunjukan kembang api tradisional  yang diluncurkan di tengah malam. Mantan Miss France Laury Thilleman telah ditunjuk sebagai pembawa acara dan ditemani wartawan olahraga Laurent Luyat yang akan memeriahkan perayaan malam tahun baru 2024. 

Tentu saja di mana massa berkumpul, di sana bahaya mengintai. Untuk keamanan semua orang yang hadir dan juga mencegah kerusakan bangunan-bangunan di sini, atau untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan, langkah-langkah keamanan akan diterapkan, di antaranya untuk masuk ke area pesta di akhir tahun ini, orang-orang akan digeledah.  Tas juga akan diperiksa, botol gelas tidak boleh masuk, begitu pula benda tajam dan tentu saja senjata api.

Beberapa saran praktis : Bagi mereka yang ingin pergi dengan mobil , penting untuk dicatat bahwa Perfektur Kepolisian telah menerapkan banyak pembatasan lalu lintas dan parkir di kawasan Champs-Élysées, yang akan menjadi jalur pejalan kaki mulai jam 6 sore. Jadi mobil tidak bisa masuk lagi ke area ini.

Untuk mencegah gelombang manusia yang memasuki area ini, Beberapa stasiun metro dan RER di wilayah tersebut akan ditutup untuk umum, sehingga tidak dapat diakses baik untuk masuk maupun keluar. Di antaranya Stasiun yang tutup : Charles de Gaulle – Étoile et Argentine mulai jam 5 sore; George V, Franklin D Roosevelt dan Champs-Élysées Clemenceau mulai jam 6 sore; Concorde dan Tuileries mulai jam 8 malam. Oleh karena mobil dan transpor umum sulit memasuki daerah ini, orang-orang akan memilih datang dengan berjalan kaki… Mudah-mudahan hujan tidak turun yang dapat merepotkan penggemar perayaan ini…

Pesta akhir dan awal tahun ini dinamai juga ”Pesta Akbar 31 Desember di Paris -La Grande Soirée du 31 de Paris”. Bagi orang-orang yang tidak dapat hadir menyaksikan secara langsung, Kota Paris menjalin kemitraan eksklusif dengan France Télévisions yang akan menyiarkan perayaan tersebut secara langsung sebagai bagian dari “La Grande Soirée du 31 de Paris”. Selain itu, tak mau ketinggalan dalam hal perayaan tahun baru, banyak orang yang tinggal di Ile de France ( Paris dan sekitarnya) menyelenggarakan program yang menarik untuk merayakan Malam Tahun Baru 2024. Acara-acara yang ditawarkan sangat indah namun tentu saja acara-acara ini berbayar dan kebanyakan mahal sekali, misalnya di club,restoran, pertunjukkan kabaret,  dll. dalam upaya untuk menghabiskan bersama sahabat, teman  atau kerabat peralihan tahun ini dengan perayaan yang tak terlupakan.

Kami pun tidak ketinggalan. Walaupun kami belum tahu isi  pidato  Presiden Perancis  Emmanuel Macron yang ditujukan pada seluruh warga Perancis di malam tahun baru ini, dan walau kita tidak  sedang mencari suasana yang mengesankan untuk memestakan peralihan tahun 2023 ke 2024, dengan kerusuhan yang sedang terjadi di dunia saat ini, kami, tim penulis ”Kabar dari Perancis” mengucapkan semoga di malam Tahun Baru 2023-2024 yang ajaib dan penuh kejutan kita akan mendapatkan perasaan damai dan bahagia dan di tahun yang baru dan bagi para pembaca semua diberi berkat dan kesehatan dan sukacita dalam kehidupan. Seperti pesan Jacques BREL, penyanyi legendaris Perancis  yang disampaikan  pada tanggal 1 Januari 1968 :

Je vous souhaite des rêves à n’en plus finir et l’envie furieuse d’en réaliser quelques-uns.

Je vous souhaite d’aimer ce qu’il faut aimer et d’oublier ce qu’il faut oublier.

Je vous souhaite des passions, je vous souhaite des silences.

Je vous souhaite des chants d’oiseaux au réveil et des rires d’enfants.

Je vous souhaite de respecter les différences des autres, parce que le mérite et la valeur de chacun sont souvent à découvrir.

Je vous souhaite de résister à l’enlisement, à l’indifférence et aux vertus négatives de notre époque.

Je vous souhaite enfin de ne jamais renoncer à la recherche, à l’aventure, à la vie, à l’amour, car la vie est une magnifique aventure et nul de raisonnable ne doit y renoncer sans livrer une rude bataille.

Je vous souhaite surtout d’être vous, fier de l’être et heureux, car le bonheur est notre destin véritable.

Saya berharap Anda memiliki impian dan cita-cita tanpa akhir dan keinginan menggebu untuk mewujudkan beberapa dari cita-cita ini. 

Saya berharap Anda mencintai apa yang harus Anda cintai dan melupakan apa yang harus Anda lupakan. 

Saya berharap Anda memiliki  gairah hidup, saya berharap Anda memiliki ketenangan, 

Saya berharap mendengar nyanyian burung ketika Anda bangun dan tawa anak-anak. 

Saya berharap Anda menghormati perbedaan orang lain, karena prestasi dan sikap hidup masing-masing seringnya harus dikenali.

 Saya berharap Anda menolak  untuk terperosok, untuk ketidakpedulian, dan kebajikan negatif zaman kita, 

Saya akhirnya berharap Anda tidak pernah menyerah pada penelitian, petualangan, kehidupan, cinta, karena hidup adalah petualangan yang luar biasa dan tidak ada orang yang masuk akal yang harus menyerah tanpa berjuang dalam pertempuran yang sulit. 

Di atas segalanya, saya berharap Anda menjadi Anda, bangga menjadi dan bahagia, karena kebahagiaan adalah takdir kita yang sebenarnya. 

Sumber:  

https://mairie08.paris.fr/pages/tout-savoir-sur-les-festivites-du-31-decembre-2023-sur-les-champs-elysees-25894

https://www.sortiraparis.com/actualites/noel-et-fetes/guides/46087-ou-feter-le-reveillon-du-nouvel-an-2024-a-paris-et-en-ile-de-france-ce-dimanche-31-decembre-2023

https://www.paris.fr/evenements/paris-celebre-l-entree-dans-l-annee-olympique-sur-les-champs-elysees-51044