Perayaan Meriah Mahasiswa UPI Cibiru: Adik Tingkat Mengarak Para Wisudawan dalam Suasana Kebanggaan

Bandung, 22 Juni 2023 – Suasana penuh keceriaan dan kebanggaan menyelimuti UPI Setiabudhi dari Kampus Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) di Cibiru pada Kamis, 22 Juni 2023. Mahasiswa angkatan 2022 dan 2021 dari berbagai program studi merayakan kelulusan kakak tingkat mereka dengan sebuah acara mengarak-arak yang meriah. Dalam acara yang diadakan sebagai bagian dari tradisi perayaan kelulusan, adik tingkat dengan penuh semangat menyambut dan mengarak para wisudawan yang telah menyelesaikan perjalanan pendidikan tinggi mereka. Mereka membentuk barisan sesuai dengan jaket himpunannya masing-masing dan banner kreatif, sambil menyanyikan yel-yel khas dan menunjukkan kegembiraan.

Para wisudawan berkumpul di UPI Setiabudhi untuk merayakan pencapaian mereka. Setelah perjuangan panjang dan dedikasi tinggi, para lulusan akhirnya meraih gelar kelulusan dari Universitas Pendidikan Indonesia. Acara ini tidak hanya menjadi momentum penghormatan terhadap prestasi akademik para wisudawan, tetapi juga sebagai wujud dukungan dan apresiasi dari para adik tingkat. Para peserta acara terlihat begitu bersemangat, mengenakan pakaian kampus dan atribut yang menggambarkan semangat UPI. “Kami sangat bangga dengan para kakak tingkat yang telah berhasil menyelesaikan studi mereka dengan gemilang. Semoga ilmu yang telah mereka peroleh dapat bermanfaat bagi masyarakat dan bangsa,” ujar salah satu mahasiswa angkatan lebih muda. Dengan kegembiraan dan yel-yel yang penuh semangat, para adik tingkat berhasil menciptakan atmosfer yang energetik dan menyenangkan. Momen ini menjadi kesempatan bagi seluruh mahasiswa UPI Cibiru untuk bersatu dan merayakan prestasi akademik, solidaritas, serta persahabatan yang terjalin di antara mereka.

Perayaan mengarak-arak para wisudawan ini memberikan kesan yang mendalam dan tak terlupakan bagi semua yang hadir. Dengan penuh semangat, para adik tingkat telah sukses menyampaikan pesan kebanggaan dan harapan yang positif kepada para lulusan, menciptakan memorabilia yang indah dalam perjalanan akademik mereka. (Ibud/Arij, 12/08/ 2023).