Pertukaran Mahasiswa Merdeka Merupakan Pengalaman yang Berharga

Bandung, UPI – Prestasi yang membanggakan diraih oleh Raudhatul Jannah, mahasiswa dari Program Studi S1 PGPAUD angkatan 2020 telah terpilih menjadi Duta Kampus Merdeka yang mewakili Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) Tahun 2023 se-Indonesia. Sebelumnya, tahun 2022 Raudhatul mengikuti pertukaran mahasiswa angkatan 2 di Universitas Muhammadiyah Kendari, Sulawesi Tenggara. Pada tanggal 8 September 2023 di Gedung Achmad Sanusi UPI, Raudhatul Jannah menyambut dan memberikan sharing session kepada 487 mahasiswa Program Pertukaran Mahasiswa (PMM) 3.

Dalam sharing session, Raudhatul menyampaikan selamat kepada para mahasiswa yang terpilih mengikuti Program Kampus Merdeka ini. PMM memiliki semboyan “Bertukar Sementara, Bermakna Selamanya”. Raudhatul meyakinkan para mahasiswa akan mendapatkan pengalaman yang berharga, “Banyak hal yang tidak ditemui di tempat asal dan akan ditemui di Bumi Pasundan ini. Teman-teman akan menemukan alam indah ciptaan Tuhan, akan sadar seluas itu Indonesia. Rekan-rekan akan merasa sangat kaya, merasa bangga, dan cinta tanah air”.

Selain itu, Raudhatul Jannah mengungkapkan bahwa melalui  program ini menantang mahasiswa untuk berpikir kritis seperti terkait kesenjangan antar daerah, pembangunan infrastruktur tidak merata, dan karakter antar masyarakat yang berbeda melalui pengalaman belajar di UPI, Bandung.

“Rekan-rekan adalah perpanjangan tangan informasi, PMM itu mahal tidak hanya dari segi materi tapi dari segi ilmu”, tegas Raudhatul kepada para mahasiswa Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka dan berharap para mahasiswa dapat memberi feedback dari hasil yang didapatkan dari PMM,  seperti sharing kepada teman dan kerabat, posting di media sosial, hasilkan sesuatu seperti tulisan, video atau karya lainnya.

(Safira Arum Nisa)