UPI Turut Serta Wujudkan Kampung Iklim Berwawasan Lingkungan di Kota Tangerang

Tanggerang, UPI

Universitas Pendidikan Indonesia kembali meningkatkan kerja sama dengan pemerintah daerah diantaranya dengan Pemerintah Kota Tangerang. Hal tersebut terwujud dengan adanya penandatanganan MoU antara UPI dengan Pemkot Tangerang yang ditandatangani oleh Rektor UPI dan Walikota Tangerang pada hari Senin 18 Maret 2019, bertepatan dengan acara apel dalam rangka memperingati HUT Satpol PP ke 69 dan Satlinmas ke 57 di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang.

Dalam sambutannya, Wali Kota Tangerang, H. Arief R. Wismansyah menyampaikan kerjasama kemitraan dengan UPI fokus pada bidang Pendidikan, Penelitian, Pelatihan dan Pengabdian kepada Masyarakat Kota Tangerang

“Kerjasama ini baru pertama kali dengan UPI dan program-program yang akan dikerjasamakan antara lain terkait dengan pengembangan kampung iklim dan kompetisi Cooling Roof,” ujarnya.

Menurut Arief Wismansyah, Kota Tangerang mempunyai program kampung iklim, jadi bagaimana ke depan kampung – kampung yang ada di 1004 RW tersebut  menjadi lebih tertata, dan juga bagaimana kampung yang berasa panas akan menjadi sejuk bukan hanya karena penghijauan saja.

Pada kesempatan yang sama, Rektor UPI Prof. Dr Asep Kadarohman, M.Si.  menyampaikan  bahwa UPI menyambut baik kerjasama ini, karena sudah banyak kajian dan riset berbasis lingkungan yang dikembangkan UPI. Dengan kerjasama ini akan terjalin sinergitas riset yang dilakukan oleh peneliti UPI dengan program pembangunan  Pemerintah Kota Tangerang.

“Pemkot Tangerang juga akan mengikuti kompetisi Cooling Roof  berbasis International, dan UPI sebagai pendamping akan turut serta mendukung kegiatan yang dibutuhkan dalam kompetisi tersebut,” ujar Rektor.

Acara Penandatanganan MoU dan audiensi dengan Pemkot Tangerang  juga dihadiri oleh Wakil Rektor bidang Riset, Kemitraan dan Usaha dan tim peneliti UPI (FPIPS, FPMIPA dan FPTK) yang akan melakukan kajian dalam mengembangkan berbagai program di Kota Tangerang di antaranya Pengembangan Kampung Iklim, Optimalisasi Serapan Air, Retrofit Kampung Kota,  Pengembangan Smart City, Kajian Kebijakan Pembangunan Perkotaan, dll. (Arciana Damayanti)