KKN UPI 2023: Mahasiswa Jalani Misi Pengabdian Mahasiswa di Desa Kertawangi

Mahasiswa, sebagai penerus bangsa, memiliki tanggung jawab untuk mendedikasikan ilmu dan tenaganya bagi masyarakat. Salah satu cara yang dilakukan oleh Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) untuk mewujudkan hal tersebut adalah melalui Kuliah Kerja Nyata (KKN). Pada semester ganjil 2023/2024, salah satu kelompok dari UPI ditempatkan di Desa Kertawangi, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

Upacara pelepasan mahasiswa KKN UPI 2023 berlangsung pada Rabu (26/7/2023) di Lapangan Gymnasium UPI. Ini menandai dimulainya periode pengabdian mereka yang berlangsung hingga Sabtu (26/8/2023). Agung Mulyana, Ketua Kelompok KKN UPI Desa Kertawangi, menekankan bahwa KKN merupakan sarana untuk mendekatkan diri dengan masyarakat serta memberikan dampak positif.

Selama kurang lebih sebulan, kelompok KKN di Desa Kertawangi telah melakukan berbagai kegiatan pemberdayaan, antara lain pelatihan tari untuk anak-anak, turnamen bola voli, penyuluhan posyandu, pembagian sembako, pelatihan bahasa asing, serta membantu pelaksanaan karnaval memperingati HUT RI Ke-78 di Lapangan RSJ Jawa Barat.

Ketua Karang Taruna Serikat Pemuda Terpadu (SERDADU) 03, Cecep Sepuloh, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas kehadiran mahasiswa UPI di Desa Kertawangi. “Dengan kehadiran adik-adik mahasiswa dari UPI, alhamdulillah memberikan dampak dan semangat baru bagi masyarakat serta pemuda Desa Kertawangi, khususnya di Dusun IV,” kata Manap, Ketua Dusun IV Desa Kertawangi.

Lebih dari sekedar interaksi sosial, melalui KKN ini mahasiswa diharapkan bisa memahami lebih dalam tentang masyarakat, sehingga menjadi refleksi mendalam untuk kehidupan bernegara dan bersosial. KKN bukan hanya soal adaptasi, tapi bagaimana mahasiswa dapat menjadi pemecah masalah bagi masyarakat dengan ilmu yang diperoleh selama di bangku kuliah.

(Penulis: Adhi Pamungkas)