Pordoska Kembangkan Kegiatan Akademis dan Sehatkan Jasmani Rohani

Bandung, UPI

Wakil Rektor Bidang Riset, Usaha dan Kerja sama Universitas Pendidikan Indonesia Prof. Dr, Bunyamin Maftuh, M.Pd., M.A., menjelaskan bahwa tentu kita tidak hanya ingin mengembangkan kegiatan akademis saja, olah raga itu untuk membuat kita sehat. Sehat jasmani rohani dan juga untuk membuat kita tetap gembira, bahagia dan memberi motivasi kita bekerja, memberi semangat kita bekerja dan ada dalam kebersamaan.

Penjelasan tersebut disampaikannya usai membuka kegiatan PORDOSKA XIII 2023 di Lapangan Sepak Bola Kampus UPI Jalan Dr. Setiabudhi Nomor 229 Bandung, pada Senin (7/8/2023). Kegiatan berlangsung berlangsung dari tanggal 7 hingga 11 Agustus 2023.

“Out put-nya tentu saja yang kita harapkan adalah semua warga kampus ini, dosen, karyawan dan juga mahasiswa, semuanya memiliki kebugaran yang tinggi, yang bisa menunjang untuk peningkatan kinerja masing-masing, baik sebagai dosen, karyawan, dan mungkin juga sebagai mahasiswa,” tegas Prof. Bunyamin.

Antusias dosen dan karyawan terlihat sangat luar biasa, ungkapnya, memang sangat terlihat semangatnya untuk ikut kegiatan Pordoska ini, sangat tinggi. Ya, tentu saja diharapkan kegiatannya dapat berjalan lancar dan sukses. Selamat bertanding untuk mereka, dan selamat bertanding dengan sportivitas yang tinggi. Kemenangan bukan menjadi tujuan akhir, tetapi kita mengusung semangat kebersamaan, gembira bersama dan untuk tetap dalam persaudaraan bersama sebagai warga kampus UPI bumi Siliwangi.

Pekan Olahraga Dosen dan Karyawan ini mempertandingkan 9 cabang olahraga, seperti Lari Lintas Kampus (LLK) mengelilingi kampus UPI sejauh 5 Km, Futsal di Gymnasium atas, Bulutangkis di Sport Hall, Bola Voli di Sport Hall, Tenis Meja di Gymnasium bawah, Tenis Lapang di Tennis Indoor, Senam Aerobik di Sport Hall, Catur di Ruang Rapat Gymnasium, serta Golf di Jatinangor National Golf and Resort. (dodiangga)