2 Anggota UPT K3 UPI Raih Penghargaan dari Polsek Sukasari Kota Bandung

Bandung UPI

Sebanyak 2 orang anggota UPT Keamanan dan Ketertiban Kampus (K3) Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), Kasi Pamtup Marjuki Rais, S.E., dan Staf Oprasional Bidang Floating Anggota Mus Mulyadi, S. Pd., mendapatkan Piagam Pengharagaan Atas Partisipasinya Dalam Membantu Tugas Kepolisian. Didampingi Kepala UPT K3 UPI Antonius Kelikawe, S.Pd., M.Pd., keduanya mendapatkan penghargaan dari Polsek Sukasari yang diberikan langsung oleh Kapolsek Sukasari Polrestabes Bandung Kompol Mohammad Darmawan, S.E., M.H., di Kantor Polsek Sukasari Jl.Gegerkalong Hilir No. 155 Kel. Sukarasa Kec. Sukasari Kota Bandung, Kamis (9/11/2023).

Kapolsek Sukasari Kompol Mohammad Darmawan, S.E., M.H., menegaskan bahwa penghargaan yang diberikan merupakan apresiasi dan kebanggaan bagi Polsek Sukasari atas sebuah kerja sama kemitraan antara Polsek Sukasari dengan UPI.

Dikatakannya,”Untuk diketahui bahwa kami tidak bisa berdiri sendiri, dibutuhkan kerja sama dengan berbagai pihak untuk membantu dalam hal pengungkapan kasus-kasus tindak pidana. Kerja sama ini sangat mungkin untuk dikembangkan dalam bidang lain, dan ini sangat membantu Polsek Sukasari.”

Kompetensi anggota UPT K3 UPI sangat baik, ujar Kompol Darmawan, dan kapasitasnya sesuai dalam rangka membantu pihak Kepolisian untuk melakukan Tindakan Pertama Tempat Kejadian Perkara (TPTKP). Kemampuan dan pemahaman mereka sangat membantu tugas Kepolisian, contoh misalnya sebelum kasus dilimpahkan ke Polsek, anggota K3 UPI sudah terlebih dahulu melakukan proses pemberkasan berita acara kasus di TKP, dan mereka mampu melakukannya.

“Hal yang menjadi harapan kami bahwa sesuatu yang sudah baik ini kita kembangkan lagi, dan sangat memungkinkan ada langkah-langkah penganggulangan dan antisipasi terhadap kejadian-kejadian tindak kriminal untuk ditangani lebih profesional dan untuk menghindari main hakim sendiri, serta melakukan pendataan terhadap tindak pidana karena nantinya ini menjadi mapping bagi UPI untuk mengantisipasi tindak pidana,” pungkas Kompol Darmawan.   (dodiangga)