Mahasiswa Ilmu Komunikasi UPI Berlari di Malam Hari

2Bandung, UPI

Lari merupakan olah raga yang selalu populer sepanjang waktu. Kalangan muda kini semakin menyadari pentingnya lari bagi kesehatan. Aktivitas ini lazim dilakukan pada pagi atau sore hari. Namun, Bidang Minat Bakat Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi UPI mempunyai cara yang berbeda dalam melakukan olah raga ini. Yaitu, dengan membuat sebuah acara yang bernama Arcade (All Run Communications Department) di Gedung Amphitheater UPI, Jln. Dr. Setiabudhi No. 229 Bandung, Jumat (10/4/2015).

Acara yang bertema “The Power of Solidarity” ini merupakan glow run pertama yang diadakan di Kampus Bumi Siliwangi. Acara ini dimulai dari pukul 19.00 WIB hingga selesai. Meskipun diadakan pada malam hari, namun antusiasme peserta yang mengikuti acara ini sangat tinggi. Terbukti dari sekitar 140 tiket laku terjual baik oleh mahasiswa UPI maupun mahasiswa luar yang mendaftarkan untuk mengikuti acara ini.

1Arcade dibuka Dr. Ridwan Effendi, M.Ed. selaku Ketua Jurusan Ilmu Komunikasi UPI. Dalam kata sambutannya, ia menyampaikan pesan agar acara ini tidak hanya diikuti untuk hura-hura dan life style semata. Ridwan berharap acara ini dapat menjadi ajang silaturahmi di antara mahasiswa.

“Acaranya bagus, meriah dan seru banget! Panitianya juga kompak dan meskipun saya bukan mahasiswa UPI tapi saya merasa diterima di sini. Saya berharap, semua semakin solid dan acara ini bisa diselenggarakan di tahun-tahun berikutnya!” ujar Bulan, Mahasiswa FISIP Universitas Parahyangan Bandung.

3Serangkaian acara Arcade ini antara lain, pertunjukan accoustic, perkusi, dance, band, night run with glow stick memutari seluruh Universitas Pendidikan Indonesia, dan juga bagi-bagi doorprize. “Semoga melalui acara ini, kekerabatan di antara mahasiswa UPI, khususnya jurusan Ilmu Komunikasi meningkat. Karena tujuan diselenggarakannya acara ini adalah untuk menjalin silaturrahmi. Saya berharap acara Arcade ini bisa berkelanjutan di tahun-tahun berikutnya dengan tema-tema yang lebih menarik,” ujar ketua pelaksana ARCADE Muhammad Abdullah ketika ditanya mengenai harapan diselenggarakannya acara ini. (Armina Bionita, Mahasiswa Ilmu Komunikasi FPIPS UPI)4