Program Studi Akuntansi FPEB UPI gelar Pengabdian Kepada Masyarakat Internasional dengan Fokus Meningkatkan Kemampuan Penyusunan Anggaran Keuangan

Program Studi Akuntansi Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis Universitas Pendidikan Indonesia menyelenggarakan kegiatan pelatihan anggaran keuangan sebagai sarana pendidikan informal yang dapat meningkatkan pemahaman mengenai pengelolaan keuangan dan melaksanakan kegiatan wirausaha mandiri (18/6/2023). Kegiatan diselenggarakan dalam rangka program pengabdian kepada masyarakat Internasional bekerjasama dengan  Konsulat Jenderal Republik Indonesia Johor Bahru, Malaysia.

Pelatihan penyusunan anggaran keuangan ditujukan dengan tujuan meningkatkan kemampuan penyusunan anggaran keuangan. Narasumber pelatihan disi oleh Dr. Elis Mediawati, S.Pd., S.E., M.Si., Ak., CA, CFP selaku dosen serta Ketua Program Studi Akuntansi FPEB UPI. Kegiatan pelatihan diikuti peserta mahasiswa dari Universitas Terbuka Malaysia dan Ibu Penjahit.

Dr. Elis Mediawati, S.Pd., S.E., M.Si., Ak., CA, CFP menyampaikan materi pelatihan tentang pengenalan perencanaan keuangan keluarga membahas manfaat perencanaan, bagaimana tahapan perencanaan, manfaat penganggaran, dan bagaimana penganggaran keuangan keluarga.

Program pelatihan dalam rangka pengabdian kepada masyarakat ini sejalan dengan target pencapaian indikator kinerja utama (IKU) bidang 5 terkait Hasil Kerja Dosen Digunakan Oleh Masyarakat Atau Mendapat Rekognisi serta indikator kinerja utama (IKU) bidang 6 terkait Program Studi Bekerjasama dengan Mitra Kelas Dunia (Kontributor Humas UPI/ Program Studi Akuntansi FPEB UPI)