Asesor Kolaborasi Lembaga Akreditasi Mandiri Perguruan Tinggi Kesehatan (LAM PTKES), Apresiasi  Pendirian Program Studi Dokter Fakultas Kedokteran Universitas Pendidikan Indonesia

Rektor Universitas Pendidikan Indonesia Prof. Dr. M. Solehuddin., M.Pd., MA menyambut secara resmi para asesor timkolaborasi dari Lembaga Akreditasi Mandiri Perguruan Tinggi Kesehatan (LAM PTKES), Konsil Kedokteran Indonesia (KKI), Asosiasi Institusi Pendidikan Kedokteran Indonesia (AIPKI), serta Asosiasi Rumah Sakit Pendidikan Indonesia (ARSPI) pada kegiatan visitasi Pendirian Program Studi Dokter pada Fakultas Kedokteran Universitas Pendidikan Indonesia (26/7/2023). 

Visitasi pendirian Program Studi Dokter pada Fakultas Kedokteran Universitas Pendidikan Indonesia diselenggarakan selama dua hari kerja yaitu pada Hari Selasa, 25 Juli 2023 serta Hari Rabu, 26 Juli 2023 di Gedung Auditorium Fakultas Kedokteran UPI lantai 1, 2 dan 3. Kegiatan pembukaan visitasi dihadiri oleh Rektor UPI, Sekretaris Universitas, Dekan dan para Wakil Dekan pada Fakultas Pendidikan Olahraga dan Kesehatan (FPOK), Satuan Pengendalian Mutu (SPM), Direktur Direktorat Keuangan, Direktur Direktorat Pendidikan, Direktur Direktorat Kemahasiswaan, Direktur Direktorat Sistem Teknologi dan Informasi (STI), Kepala Biro Sarana dan Prasarana, Kepala Biro Sumber Daya Manusia serta Kepala Perpustakaan. Kegiatan visitasi juga secara lengkap dihadiri tim pengusul serta para dosen dan tenaga kependidikan pada Fakultas Kedokteran Universitas Pendidikan Indonesia. 

Rektor Universitas Pendidikan Indonesia Prof. Dr. M. Solehuddin, M.Pd., MA menjelaskan bahwa pendirian Program Studi Dokter pada Fakultas Kedokteran Universitas Pendidikan Indonesia dari tahap awal pendirian sampai pada pelaksanaan visitasi saat ini dibawah bimbingan dan kerjasama Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran. Lebih lanjut menjelaskan bahwa secara kelembagaan Universitas Pendidikan Indonesia berupaya secara maksimal dan bekerja keras dalam pendirian Program Studi Dokter pada Fakultas Kedokteran ini. ‘’Kita tidak setengah – setengah, kita berupaya dengan luar biasa,’’ujarnya.   

Menurutnya, keberadaan Program Studi Dokter pada Fakultas Kedokteran Universitas Pendidikan Indonesia diharapkan melengkapi Fakultas Kedokteran yang sudah ada di Indonesia dengan memiliki berbagai keunggulan. Melalui identitas pendidikan, kekhasan dan keunggulan yang dimiliki yang dikembangkan semoga bisa memenuhi kebutuhan tenaga dokter, melayani masyarakat serta mewarnai dalam  kiprah Fakultas Kedokteran di Indonesia.

Pimpinan Rumah Sakit Bhayangkara TK. II Sartika Asih Bandung menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaannya menjadikan rumah sakti kami sebagai rumah sakit utama bagi Program Studi Dokter pada Fakultas Kedokteran Universitas Pendidikan Indonesia. Menurutnya program ini selaras dengan misi rumah sakit pendidikan kami dalam rangka untuk meningkatkan pelayanan, meningkatkan mutu pendidikan  dan penelitian di Rumah Sakit.  ‘’Ini akan menjadikan motivasi bagi kami untuk meningkatkan layanan dan menjadi rujukan utama rumah sakit’’ ujarnya.  Lebih lanjut menjelaskan bahwa Rumah Sakit Bayangkara Sartika Asih telah menjalin kerjasama dengan Fakultas Kedokteran Universitas Kristen Maranata, serta Fakultas Kedokteran Universitas Islam Bandung (Unisba). Kedepan kami akan terus nengembangkan berbagai fasilitas kedokteran yang dibutuhkan. 

Visitasi serta verifikasi pendirian Program Studi Dokter  dilakukan oleh para asesor kolaborasi yaitu Asesor Lembaga Akreditasi Mandiri Perguruan Tinggi Kesehatan (LAM PTKES) dr. Insan Sosiawan A. Tunru, Ph. D. Asesor 1 Lembaga Akreditasi Mandiri Perguruan Tinggi Kesehatan (LAM PTKES) dr. Widya Wasityastuti, M.Sc., M.Med.Ed., Ph. D dari Universitas Gajah Mada (UGM). Asesor 2 Lembaga Akreditasi Mandiri Perguruan Tinggi Kesehatan (LAM PTKES) Prof. Dr. dr. Suharyo Hadisaputro, Sp.PD-KPTI dari Universitas Dipenogoro (UNDIP). Asesor Konsil Kedokteran Indonesia (KKI) dr. Mariatul Fadilah, MARS, Ph. D. Asesor Asosiasi Institusi Pendidikan Kedokteran Indonesia (AIPKI) Dr. dr. Maftuchah Rochmanti, M. Kes dari Universitas Airlangg serta Asesor Asosiasi Rumah Sakit Pendidikan Indonesia (ARSPI) Dr. Arie Utariani.,dr., SpAn., KAP (UA).  

Kegiatan visitasi dipimpin oleh asesor 2 dari Lembaga Akreditasi Mandiri Perguruan Tinggi Kesehatan (LAM PTKES) Prof. Dr. dr. Suharyo Hadisaputro, Sp.PD-KPTI dengan mendalami dokumen, melakukan wawancara, klarifikasi serta visitasi lapangan terhadap masing-masing indikator sesuai panduan dan standar akreditasi Lembaga Akreditasi Mandiri Perguruan Tinggi Kesehatan (LAM PTKES), Konsil Kedokteran Indonesia (KKI), Asosiasi Institusi Pendidikan Kedokteran Indonesia (AIPKI) serta Asosiasi Rumah Sakit Pendidikan Indonesia (ARSPI).  Prof. Dr. dr. Suharyo Hadisaputro, Sp.PD-KPTI menyampaikan apresiasi atas motivasi, semangat, keseriusan serta rekomendasi tindak lanjut dalam setiap proses dan tahapan pendirian oleh para pimpinan UPI, tim pengusul serta seluruh mitra kerjasama yang terlibat dalam pendirian program studi dokter pada Fakultas Kedokteran Universitas Pendidikan Indonesia (Yana Setiawan/Humas UPI)