Asia Summer Camp 2022 Memasuki Pekan Ke-3

Pekan ini Asia Summer Camp 2022 memasuki sesi ke-5 dan ke-6, dan masih diikuti dengan semangat oleh semua partisipan baik partispian. Kegiatan yang dilakukan pada hari sabtu dan minggu tanggal 15 dan 16 oktober 2022 ini sudah memasuki pada tahap pembahasan hasil penelitian dan tahap review.

Pada sesi ini dibahas secara detail bagaimana mengungkapkan hasil riset dengan baik sesuai gaya selingkung jurnal yang akan di tuju, kemudian dilanjutkan dengan review keseluruhan artikel peserta. Kegiatan Summer Camp ini direncanakan masih akan berlangsung dalam 2 pekan kedepan dengan jadwal selanjutnya templeting dan submitting.

Semakin mendekati pada proses submit artikel, kepala kantor jurnal dan publikasi (KJP) Dr. Eng. Asep Bayu Dani Nandiyanto, S.T., M.Eng mengerahkan seluruh tim KJP untuk mempersiapkan diri memfasilitasi artikel-artikel yang layak untuk diterbitkan.

Dr. Asep Bayu juga terus memotivasi dan membantu memfasilitasi melalui pelatihan-pelatihan ataupun workshop kepada setiap akademisi terutama di lingkungan Universitas Pendidikan Indonesia agar dapat produktif menghasilkan publikasi ilmiah (Kontributor Humas UPI/Kantor Jurnal dan Publikasi UPI)