Kemenpar RI dan Prodi MRL FPIPS UPI Berikan Pelatihan Kepariwisataan di Desa Lamajang

Bandung, UPI

Sebanyak 4 Dosen Program Studi Manajemen Resort dan Leisure (Prodi MRL) Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial (FPIPS) Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) memberikan materi Wawasan Dasar Kepariwisataan dalam kegiatan Pelatihan Masyarakat Desa Wisata di Desa Lamajang, Kecamatan Pangalengan, Kabupaten Bandung, Selasa (18/6/2019).

Menurut Kasubdit Kemitraan Usaha Masyarakat Kementerian Pariwisata Republik Indonesia (Kemenpar RI) Rulyta Marsuri Rachmaesa, SE.,”Pelatihan ini diselenggarakan dalam rangka membina masyarakat Desa Lamajang agar mereka dapat mengelola desanya melalui upaya pengembangan potesi alam, budaya, kuliner, dan potensi lainnya yang dimiliki untuk menjadi Desa Wisata. Diharapkan, keberadaannya bisa memberi manfaat kepada masyarakat setempat, khususnya dalam di bidang perekonomian. Pengembangan Desa Wisata ini dari masyarakat, oleh masyarakat, dan untuk masyarakat. Modal alam sudah ada, Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) sudah ada, Bumdes juga ada, tinggal saling bersinergi mengelola Desa Wisata, yang hasilnya bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat itu sendiri.”

Pelatihan ini dilakukan sebagai langkah Kemenpar RI untuk merealisasikan pengembangan 2.000 Desa Wisata di seluruh Indonesia, ungkapnya. Desa Lamajang merupakan salah satu desa yang memiliki potensi untuk berkembang menjadi Desa Wisata karena terdapat Rumah Adat Cikondang, Situs Batu Eon, Aktifitas Arung Jeram, Curug Ceret dan potensi lain yang memiliki nilai sejarah serta keunikan yang dapat dikembangkan.

Sementara itu dalam kesempatan yang sama, Kepala Desa Lamajang Yusep Kurnia dalam sambutannya mengharapkan masyarakatnya untuk dapat memanfaatkan pelatihan dalam rangka pengembangan Desa Lamajang di bidang pariwisatanya. Ditegaskannya,”Pelatihan ini merupakan sebuah momentum untuk menata, mengembangkan dan menyosong Desa Lamajang menjadi Desa Wisata yang lebih maju.”

Pelatihan ini bertemakan Pengembangan Desa Wisata Melalui Pendampingan dalam Rangka Fasilitasi Pelatihan Masyarakat Desa Wisata. Hadir sebagai narasumber Sri Marhanah, S.S., M.M., berbicara tentang Pemanduan Pariwisata (Pramuwisata); Reiza Miftah Wirakusuma, SST.Par., M. Sc., berbicara tentang Penyusunan Aktifitas Wisata-Trekking; Andreas Suwandi S.Pd., M. Pd., berbicara tentang Pengembangan Desa Wisata Berbasis Pendampingan Melalui Perguruan Tinggi Khususnya dalam Bidang Makanan dan Minuman; dan Ghoitsa Rohmah Nurazizah, S.Par., M.Si., berbicara tentang Komunikasi dan Pelayanan Prima dalam Pariwisata.

Melalui materi yang disampaikan, diharapkan masyarakat Desa Lamajang mampu menjadi tuan rumah yang siap menyambut wisatawan dengan memberi pelayanan maksimal, serta mampu menjadi pemandu wisata (orang yang berinteraksi langsung dengan wisatawan) yang komunikatif. (dodiangga)